Bursa Transfer

Sukses Boyong Romelu Lukaku, Ini 2 Target Inter Milan Selanjutnya

Minggu, 11 Agustus 2019 11:18 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Rich Graessle/Icon Sportswire via Getty Images
Cristiano Biraghi, bek Fiorentina incaran Inter Milan Copyright: © Rich Graessle/Icon Sportswire via Getty Images
Cristiano Biraghi, bek Fiorentina incaran Inter Milan

INDOSPORT.COM - Klub sepak bola Serie A Italia, Inter Milan, siap mengejar tanda tangan dari Cristiano Biraghi dan Sergej Milinkovic-Savic setelah mereka sukses memboyong Romelu Lukaku dari Manchester United.

Inter Milan memang telah sukses merekrut Romelu Lukaku dari Manchester United pada 8 Agustus 2019 dengan dana transfer sebesar 80 juta euro atau sekitar Rp1,2 triliun untuk kontrak selama lima tahun.

Namun, meski sudah menghabiskan dana sebanyak itu, Nerazzurri ternyata masih belum puas. Klub yang bertempat di Giuseppe Meazza itu terus mengejar para pemain baru di bursa transfer musim panas 2019.

Seperti dilansir dari laman portal berita olahraga Sempre Inter, mereka saat ini memiliki dua target yang akan didatangkan pasca sukses merekrut Lukaku, yaitu Cristiano Biraghi dari Fiorentina dan Sergej Milinkovic-Savic dari Lazio.

Inter memang sudah lama mengincar Biraghi. Apalagi, bek kiri berusia 26 tahun itu pernah menimba ilmu di akademi Inter Milan dan juga pernah memperkuat tim senior Nerazzurri selama dua periode. Hal itu tentu menjadi poin tersendiri bagi klub tersebut untuk memulangkannya ke Giuseppe Meazza.

Selain Biraghi, Inter juga menaruh minat kepada pemain Lazio yang sering disebut 'Pogba Serbia'. Dia adalah Sergej Milinkovic-Savic, yang sebelumnya juga menjadi incaran Manchester United. Namun, karena bursa transfer musim panas 2019 di Inggris sudah ditutup, maka Nerazzurri menjadi kandidat kuat untuk merekrutnya.

Meski demikian, untuk bisa mendapatkan gelandang muda berusia 24 tahun itu, Inter wajib mengumpulkan dana sebesar 100 juta euro atau sekitar Rp1,6 triliun. Hal ini bisa dilakukan dengan jalan menjual para pemain mereka seperti Mauro Icardi, Joao Mario, dan lain-lain.

Bursa transfer musim panas 2019 di Italia masih akan dibuka sampai 2 September 2019. Sehingga, Inter Milan masih bisa melakukan banyak cara untuk memboyong pemain Fiorentina dan Lazio itu. Namun, jika rencana tersebut gagal, mereka masih bisa mencari pemain yang lain.