Liga Indonesia

Bukan Jakarta, Indra Sjafri Ungkap Alasan Timnas Indonesia U-23 Latihan di Yogyakarta

Kamis, 22 Agustus 2019 07:31 WIB
Penulis: Shintya Maharani | Editor: Coro Mountana
© Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri. Copyright: © Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri.

INDOSPORT.COM – Pemilihan kota Yogyakarta tepatnya Stadion Mandala Krida sebagai tempat yang dijadikan oleh Timnas Indonesia U-23 dalam melakoni pemusatan latihan ternyata bukan tanpa sebab.

Indra Sjafri selaku pelatih mengaku bahwa lokasi tersebut dipilih berdasarkan beberapa pertimbangan mendesak.

"Traning Centre (TC) mulai digelar pada 25 Agustus 2019, kemarin kami sudah sepakat dengan PSSI bahwa Timnas U-23 akan menjalani TC di Yogyakarta,"

"Karena di Jakarta kan sedang ada Timnas Senior yang mau kualifikasi Piala Dunia 2022, jadi kami (Timnas U-23) minggir ke Yogyakarta," ungkap Indra sembari tertawa, pada Rabu (21/08/19) saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta.

Selain karena bentroknya jadwal dengan Timnas Indonesia Senior yang dipimpin oleh Simon McMenemy, pemilihan Stadion Mandala Krida juga dipilih karena jadwalnya yang sedang kosong pada saat training centre.

Tidak hanya itu, secara kebetulan pemilihan kota Yogyakarta juga bertepatan dengan adanya tawaran dari PSIM Yogyakarta untuk melakoni trofeo bersama Bali United dalam rangka perayaan ulang tahunnya yang ke-90 pada 5 September mendatang.

Sebagaimana diketahui, jika tidak ada halangan gelaran trofeo tersebut akan jadi salah satu laga uji coba selama masa tahap seleksi Timnas Indonesia U-23.