Liga Indonesia

Apa Kabar Agus Supriyanto? Eks Bintang Persija yang Kini Jadi Pemadam Kebakaran

Minggu, 25 Agustus 2019 19:50 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Mantan bintang Persija Jakarta saat juara Liga Indonesia 2001, Agus Supriyanto. Copyright: © Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Mantan bintang Persija Jakarta saat juara Liga Indonesia 2001, Agus Supriyanto.

INDOSPORT.COM - Nama Agus Supriyanto mungkin masih begitu asing bagi pecinta sepak bola Indonesia. Namun bicara siapa sangka, Agus merupakan salah satu bagian potongan puzzle kejayaan Persija Jakarta.

Ya, Agus diketahui lima musim berseragam Macan Kemayoran. Bahkan ia menjadi salah satu penggawa yang membawa Persija juara Liga Indonesia pada 2001 silam.

Namun selepas euforia kejayaan Persija 2001 silam, nama Agus Supriyanto seakan hilang. Namanya tak terdengar lagi dalam hingar bingar sepak bola Indonesia.

Kini diketahui pemain yang berposisi sebagai gelandang diketahui bekerja sebagai petugas pemadam kebakaran. Baginya ia mendapat pekerjaan ini selepas bermain di Persipasi Bekasi.

"Saya sekarang kerja di Pemkot Bekasi di Disdamkar," ucap Agus saat dihubungi awak redaksi berita olahraga INDOSORT.

"Jadi dulu setelah main di PSMS Medan saya di minta bergabung di Persipasi waktu itu. Kebetulan di Persipasi menawarkan pekerjaan itu, sampe sekarang deh," jelasnya.

Namun meski sudah lama meninggalkan Persija lama, Agus tak mudah melupakan begitu saja. Baginya banyak kenangan yang terjadi selama bermain di Persija.

"Banyak kenangan saya dengan Persija. Saya 5 musim dengan Persija dari yang 2 x juara Sultan Brunei, Runner up copa jie sam soe, Liga indonesia runner up. Sampe yang juara Persija tahun 2001 dan masih banyak lagi," jelasnya.

Meski tak lagi berseragam Persija, pemain sepak bola asal Slawi ini tetap menaruh perhatian untuk Persija. Dia ingin Persija terus berjaya di kancah sepak bola Indonesia.

"Harapan kedepan semoga Persija lebih baik lagi solid lagi baik managemen, pelatih. Suporter menjadi kebanggan semuannya terutama jak mania masyarakat kota Jakarta," tutupnya.