Liga Italia

Dari Pemain Termahal Hingga Total Belanja, Ini Kiprah AC Milan di Bursa Transfer Musim Panas 2019

Selasa, 3 September 2019 15:12 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Isman Fadil
© Grafis: Yanto/Indosport.com
Kiprah AC Milan di bursa transfer. Foto: Emilio Andreoli/Getty Images Copyright: © Grafis: Yanto/Indosport.com
Kiprah AC Milan di bursa transfer. Foto: Emilio Andreoli/Getty Images

INDOSPORT. COM - AC Milan sepertinya telah menggelontorkan dana yang cukup banyak untuk belanja pemain di bursa transfer musim panas 2019.

Aktivitas jual beli pemain di kancah sepak bola Eropa akhirnya usai jua. Bursa transfer musim panas 2019 resmi ditutup pada Senin (02/09/19) kemarin.

Berbicara soal perjalanan di bursa transfer musim panas 2019 lalu, AC Milan jadi salah satu klub yang cukup aktif melakukan pergerakan. I Rossoneri berdasarkan data situs Transfermarkt, tercatat mendatangkan tujuh bintang sekaligus.

Dana yang digelontorkan AC Milan untuk merekrut tujuh bintang tersebut pun diyakini sudah mencapai nominal fantastis. Pertanyaannya, berapa kira-kira total belanja  AC Milan di bursa transfer musim panas 2019?

Demi bisa menjawab soal total belanja AC Milan, mari mengupasnya dari tiap nama yang didatangkan. Berikut ulasan versi INDOSPORT.com


Ante Rebic

© Twitter@MilanEye
Pemain baru AC Milan, Ante Rebic. Copyright: Twitter@MilanEyePemain baru AC Milan, Ante Rebic.

Nama Ante Rebic merapat ke AC Milan pada penghujung deadline bursa transfer musim panas 2019. Ia didatangkan dengan status pinjaman dari klub Jerman, Eintracht Frankfurt.

Walau berstatus pinjaman, AC Milan tetap mengeluarkan biaya untuk mendatangkan Rebic. Situs Transfermarkt mencatat AC Milan menggelontorkan dana sebesar 5 juta euro atau Rp77 miliar.


Rade Krunic

© Twitter @acmilan
Rade Krunic, rekrutan anyar AC Milan. Copyright: Twitter @acmilanRade Krunic, rekrutan anyar AC Milan.

AC Milan pada bursa transfer musim panas 2019 coba membenahi kekuatan lini tengahnya. Tak heran, jika pelatih AC Milan, Marco Giampaolo kemudian merekrut sosok gelandang jangkar dari Empoli, Rade Krunic.

Nominal transfer yang dikeluarkan AC Milan untuk membajak Krunic terbilang murah. Situs Transfermarkt menyebut AC Milan hanya menggelontorkan dana sebesar 8 juta euro atau Rp124 miliar.


Leo Duarte

© asromaindo.com
Bek Flamengo yang tengah diincar AC Milan, Leo Duarte. Copyright: asromaindo.comBek Flamengo yang tengah diincar AC Milan, Leo Duarte.

Sosok bek muda asal Brasil, Leo Duarte, didatangkan AC Milan pada bursa transfer musim panas 2019. Ia direkrut dari klub top Brasil, Flamengo, dan diresmikan 7 Agustus 2019 lalu.

Nominal transfer Leo Duarte sendiri tergolong cukup murah. AC Milan tercatat hanya menggelontorkan dana 11 juta euro atau Rp171 miliar.


Ismael Bennacer

© Media Referee
Pemain Empoli, Ismael Bennacer. Copyright: Media RefereePemain Empoli, Ismael Bennacer.

Upaya AC Milan dalam membenahi kekuatan lini tengahnya di bursa transfer musim panas ini terlihat cukup serius. Buktinya AC Milan lagi-lagi merekrut seorang gelandang jangkar bernama Ismael Bennacer.

Pemain berusia 21 tahun tersebut diboyong AC Milan dari Empoli. Nominal transfer Ismael Bennacer disebutkan Transfermarkt ada di angka 16 juta euro atau setara Rp249 miliar.


Theo Hernandez

© Twitter @acmilan
Theo Hernandez resmi berseragam AC Milan. Copyright: Twitter @acmilanTheo Hernandez resmi berseragam AC Milan.

AC Milan merekrut satu nama bintang dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas ini. Theo Hernandez, pemain yang biasa menempati posisi bek kiri, resmi diperkenalkan sebagai pemain baru AC Milan per 6 Juli 2019.

Keberhasilan AC Milan mendatangkan Theo juga dihiasi oleh biaya yang tak sedikit. Menurut Transfermarkt, AC Milan mengeluarkan dana 20 juta euro atau setara Rp311 miliar.


Franck Kessie

© Twitter/@ACMilan
Franck Kessie Copyright: Twitter/@ACMilanFranck Kessie

Franck Kessie memang merupakan sosok yang sudah berseragam AC Milan sejak 2017 lalu. Namun, dahulu Kessie bermain untuk I Rossoneri dengan status pemain pinjaman.

Barulah pada bursa transfer musim panas 2019 Kessi resmi dipermanenkan. AC Milan menebus Kessie dari Atalanta dengan mahar sebesar 24 juta euro atau setara Rp373 miliar.


Rafael Leao

© FUTWIZ/Eli Suhaeli/INDOSPORT
AC Milan akan datangkan wonderkid Portugal, Rafael Leao. Copyright: FUTWIZ/Eli Suhaeli/INDOSPORTAC Milan akan datangkan wonderkid Portugal, Rafael Leao.

Nama Rafael Leao resmi bergabung dengan AC Milan pada bursa transfer musim panas 2019. Ia diboyong I Rossoneri dari klub Prancis, LOSC Lille.

Biaya transfer Rafael Leao sendiri menurut Transfermarkt mencapai angka 25 juta euro atau 389 miliar. Angka itu membuat Rafael Leao menjadi pemain termahal yang diboyong AC Milan di bursa transfer musim panas 2019.


Total Belanja

© Twitter/@acmilan
Hakan Calhanoglu merayakan gol pada laga AC Milan vs Brescia di Serie A Italia 2019/2020, Sabtu (31/08/19). Copyright: Twitter/@acmilanHakan Calhanoglu merayakan gol pada laga AC Milan vs Brescia di Serie A Italia 2019/2020, Sabtu (31/08/19).

AC Milan sudah mendatangkan tujuh bintang sekaligus di bursa transfer musim panas 2019. Berdasarkan segala penjelasan tadi, berarti total belanja AC Milan mencapai angka 109 juta euro atau sekitar Rp1,7 triliun.

Kiprah AC Milan ini terbilang lebih hemat ketimbang yang dilakukannya musim lalu. Pasalnya pada bursa transfer musim panas 2018, total belanja AC Milan mencapai 116 juta euro.

Secara prestasi, dengan nominal total belanja 116 juta euro, AC Milan pada musim 2018/19 mampu finis di urutan lima klasemen. AC Milan hampir saja lolos Liga Champions, sebab hanya berjarak satu poin dari tim peringkat empat, Inter Milan.

Sekarang, bila berkaca dari total belanja yang lebih murah, apakah AC Milan bisa makin berprestasi lagi di musim 2019/20? Biar waktu saja yang menjawab semuanya.