Liga Italia

Prediksi Pertandingan Liga Italia Fiorentina vs Juventus: Menanti Debut Sarri

Jumat, 13 September 2019 15:49 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Yohanes Ishak
© Grafis: Indosport.com
Pertandingan Fiorentina vs Juventus. Copyright: © Grafis: Indosport.com
Pertandingan Fiorentina vs Juventus.

INDOSPORT.COM - Prediksi pertandingan Liga Italia 2019 antara Fiorentina vs Juventus pada Sabtu (14/9/19) malam WIB, di mana laga ini bakal menjad bebut pelatih Maurizio Sarri bersama Vecchia Signora.

Bertanding di stadion Artemio Franchi, tuan rumah Fiorentina berharap dapat meraih kemenangan atau setidaknya meraih poin perdana mereka di musim 2019/20 saat menjamu jawara Liga Italia musim lalu, Juventus.

Dalam dua pertandingan awal Liga Italia, Fiorentina sama sekali gagal mendulang poin. Mulai dari kalah 2-4 di kandang sendiri atas Napoli, serta ditekuk Genoa 2 - 1 dalam laga tandang.

Hasil tersebut membuat La Viola terdampar di dasar klasemen dengan raihan 0 poin, hasil yang cukup mengejutkan jika mengingat nama Fiorentina yang merupakan salah satu tim besar di Italia.

Jika tuan rumah tengah terpuruk, maka tim tamu Juventus merasakan hal sebaliknya dengan selalu menang dalam tiga pertandingan terakhir dan membuat mereka menempel ketat Inter Milan yang kokoh dipuncak klasemen.

Bahkan laga kontra Fiorentina nanti, tim berjuluk Vecchia Signora ini bakal dipimpin langsung oleh pelatih anyar mereka Maurizio Sarri, di mana dalam dua laga awal Liga Italia sang pelatih harus absen lantaran terkena penyakit paru-paru.

Melansir dari laman Football Italia, juara bertahan Serie A tersebut terlihat menghadiri konferensi pers sebelum menghadapi Fiorentina dan diwakilkan oleh Maurizio Sarri.

Biasanya, siapapun yang menghadiri konferensi pers akan muncul di lapangan pada pertandingan yang bersangkutan, dan kemungkinan mantan pelatih Chelsea tersebut bakal tampil dan mendampingi Juventus di laga nanti.

Player to Watch

Federico Chiesa (Fiorentina):
Pemain berusia 21 tahun ini memang menjadi tumpuan Fiorentina sejak musim lalu, namanya bahkan sempat memanaskan bursa transfer musim panas ini, namun Fiorentina berhasil mempertahankan sang pemain.

Meski dalam dua pertandingan Chiesa belum bisa berkontribusi dalam gol maupun asis, namun dengan tambahan pemain anyar macam Ribery dan Boateng, bukan tak mungkin sinarnya di musim lalu bakal kembali terulang.

Cristiano Ronaldo (Juventus)
Walau telah berusia diatas 30 tahun, namun penyerang asal Portugal ini tetap tak terlihat menurun bahkan di pertandingan terakhirnya bersama Portugal ia sukses mencetak quattrick.

Di ajang Liga Itaila musim ini, mantan pemain Real Madrid tersebut memang baru mencetak satu gol dari dua pertandingan, namun angka tersebut tentu bakal kembali bertambah jika Fiorentina tak memberikan pengawalan khusus kepada dirinya.

Prediksi susunan pemain
Fiorentina XI:

Dragowski; Dalbert, Pezzella, Milenkovic, Lirola; Castrovilli, Badelj, Pulgar; Ribéry, Boateng, Chiesa.

Juiventus XI:
Szczesny; Sandro, Ligt, Bonucci, Danilo; Matuidi, Pjanic, Khedira; Costa, Higuain, Ronaldo.

Lima pertandingan terakhir Fiorentina

  • Fiorentina 4 - 1 Galatasaray
  • Fiorentina 3 - 1 Monza
  • Fiorentina 3 - 4 Napoli
  • Genoa 2 - 1 Fiorentina
  • Fiorentina 1 - 0 Perugia

Lima pertandingan terakhir Juventus

  • Juventus P 1 - 1  Internazionale
  • Atlético Madrid 2 - 1 Juventus
  • Triestina 0 - 1 Juventus
  • Parma 0 - 1 Juventus
  • Juventus 4 - 3 Napoli

Lima pertandingan terakhir Fiorentina vs Juventus

  • Juventus 2 - 1 Fiorentina
  • Fiorentina 0 - 3 Juventus
  • Fiorentina 0 - 2 Juventus
  • Juventus 1 - 0 Fiorentina
  • Fiorentina 2 - 1 Juventus