Bola Internasional

Media Vietnam Bocorkan Faktor X yang Jadi Senjata Kalahkan Timnas Indonesia dan Malaysia

Selasa, 24 September 2019 14:32 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Isman Fadil
 Copyright:

INDOSPORT.COM – Gelandang Ho Chi Minh City FC, Ngo Hoang Thinh, disebut-sebut sebagai faktor X yang bisa membantu Timnas Vietnam mengalahkan Malaysia dan Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada 10 dan 15 Oktober 2019 mendatang.

Media asal Vietnam, Bongda, menuliskan bahwa Ngo Hoang Thinh bisa menjadi tambahan kekuatan di lini tengah The Golden Star. Kekuatan dari gelandang bertahan berusia 27 tahun itu dinilai akan sangat krusial dalam menentukan jalannya permainan.

Pada musim 2019 ini, Ngo Hoang Thinh menjadi pilar penting Ho Chi Minh City di Liga Vietnam. Ia mengemas 18 penampilan dan telah mengemas dua gol. Perannya di atas lapangan cukup dinamis. Selain bisa bertahan, ia juga mampu bermain di sisi sayap.

Hoang Tinh, yang pernah masuk dalam nominasi pemain terbaik Liga Vietnam, diperkirakan akan masuk skuat Vietnam dalam laga kedua dan ketiga nanti. Namanya baru saja masuk dalam daftar 32 pemain yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Vietnam.

Sebelumnya, pada laga pertama menghadapi Thailand, Hoang Thinh tak terpilih untuk masuk skuat Park Hang-seo. Meski begitu, Vietnam tetap meraih hasil memuaskan. Dengan bertandang ke Thailand, mereka menahan Chanathip Songkrasin dkk. dengan skor 0-0.

Dengan hasil imbang melawan Thailand, Vietnam kini berada di posisi keempat sementara grup G dengan satu poin dari satu laga. Selain Vietnam, Uni Emirat Arab juga baru melakoni satu laga meski telah mengemas tiga poin kala menghadapi Malaysia.

Dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 nanti, Timnas Vietnam akan terlebih dahulu menjamu Malaysia di kandang sendiri (10/10/19). Lima hari setelah laga tersebut (15/10/19), mereka akan bertandang ke markas Timnas Indonesia.