Liga Indonesia

Akui Sulit, Semen Padang Tak Ada Persiapan Khusus Lawan Persija Jakarta

Selasa, 15 Oktober 2019 21:49 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Yohanes Ishak
© semenpadangfc.co.id
Eduardo Almeida, Pelatih Semen Padang. Copyright: © semenpadangfc.co.id
Eduardo Almeida, Pelatih Semen Padang.

INDOSPORT.COM - Pelatih Semen Padang, Eduardo Almeida mengaku timnya tak akan mudah saat Menghadapi Persija Jakarta. Baginya, meski Persija di zona bawah klasemen sementara, Persija tetap tim besar di Shopee Liga 1 Indonesia 2019. 

Semen Padang memang melakukan lawatan ke markas Persija. Tim berjuluk Kabau Sirah ini menantang Macan Kemayoran dalam laga tunda pekn ke-10 Liga 1 2019.

Laga ini sendiri dijadwalkan berlangsung pada Rabu (16/10/19) di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi. Menghadapi Persija Jakarta di rumahnya diakui Semen Padang pekerjaan yang sulit.

"Pertandingan besok cukup sulit. Karena malawan tim besar (Persija," ucap Almeida di Stadion Patriot, Selasa (15/10/19).

Namun meski begitu ia tak mau langsung melempar handuk. Baginya ia yakin anak asuhnya mampu memberikan perlawanan untuk Persija besok.

"Namun dengan latihan yang sudah dilakukan saya harap bisa membuat Persija kesulitan besok," tegas ia.

Almeida juga mengatak ia tidak melakukan persiapan khusus. Meski sulit ia menilai laga besok sama seperti laga sebelumnya.

"Semen Padang memang ada tiga hari off, namun tidak ada persiapan khusus untuk menghadpai Persija. Pertandingan besok sama seperti menghadapi pertandingan lainnya. Tidak ada persiapan khusus," tutup Eduardo Almeida, pelatih Semen Padang.