Bursa Transfer

5 Pemain yang Jadi Incaran Chelsea di Bursa Transfer Mendatang

Selasa, 5 November 2019 21:45 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Wallpaper Safari
Raksasa Liga Inggris, Chelsea, mulai berancang-ancang menyiapkan dana besar guna beraktivitas di bursa transfer musim dingin Januari 2020. Copyright: © Wallpaper Safari
Raksasa Liga Inggris, Chelsea, mulai berancang-ancang menyiapkan dana besar guna beraktivitas di bursa transfer musim dingin Januari 2020.

INDOSPORT.COM - Raksasa Liga Inggris, Chelsea, mulai berancang-ancang menyiapkan dana besar guna beraktivitas di bursa transfer musim dingin Januari 2020 jika berhasil mengalahkan FIFA di CAS (Badan Arbitrase Olahraga).

Melansir dari Telegraph, pelatih Chelsea, Frank Lampard, mengonfirmasi bahwa pihaknya akan turut meramaikan bursa transfer mendatang. Hal ini lantaran The Blues mengajukan banding atas hukuman yang djatuhkan FIFA.

Disebutkan Chelsea akan memiliki dana segar sebesar 150 juta poundsterling atau sekitar Rp2,7 triliun yang akan dipakai pada bursa transfer mendatang. Uang tersebut akan dipakai jika banding atas hukuman FIFA didengar oleh CAS (Badan Arbitrase Olahraga).

Adapun dana tersebut didapat Chelsea dari hasil penjualan pemain yang mereka lakukan pada bursa transfer musim panas 2019 lalu.

Pundi-pundi uang tersebut didapat The Blues berkat penjualan Eden Hazard, David Luiz dan Alvaro Morata. Rencananya lima pemain telah masuk dalam list belanja raksasa Liga Inggris tersebut.

Nama-nama seperti Jadon Sancho, Ben Chilwell, Nathan Ake, Moussa Dembele, dan Wilfried Zaha masuk dalam radar Chelsea.

Lampard pun meyakini lima pemain tersebut dapat memberi tambahan kepada skuatnya untuk menjalani sisa musim 2019-2020.

Chelsea sebelumnya harus menghadapi kenyataan untuk berpuasa pada bursa transfer. Hal ini dikarenakan FIFA menjatuhi hukuman akibat The Blues menyalahi 150 aturan dari badan tertinggi sepak bola dunia tersebut saat mengontrak pemain dibawah umur.