Liga Indonesia

Tantang Perseden Denpasar Lagi, Timnas Timor Leste Masih Penasaran?

Selasa, 12 November 2019 13:56 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Herry Ibrahim
© Perseden Denpasar
Pertandingan antara Perseden Denpasar (putih) melawan Timor Leste U-22 (merah) dalam uji coba di Lapangan Samudra Legian, Badung, Rabu (06/11/19) lalu. Copyright: © Perseden Denpasar
Pertandingan antara Perseden Denpasar (putih) melawan Timor Leste U-22 (merah) dalam uji coba di Lapangan Samudra Legian, Badung, Rabu (06/11/19) lalu.

INDOSPORT.COM - Timnas Timor Leste U-22 tampaknya masih penasaran dengan Perseden Denpasar. Skuat besutan Fabiano Flora menantang jawara Liga 3 Bali untuk uji coba lagi di Lapangan Samudra, Legian, Kuta, Badung, Rabu (13/11/19) besok.

Uji coba ini menjadi yang kedua dilakukan kedua tim. Pada uji coba pertama 6 November 2019 lalu, Perseden sukses menahan imbang Timor Leste 1-1. Hasil ini merupakan sebuah kejutan mengingat Timnas Timor Leste dipersiapkan menuju SEA Games 2019.

Selepas melakukan serangkaian latihan di Bali, Timor Leste mengajak Perseden untuk uji coba lagi. Tantangan ini pun sudah disetujui Laskar Catur Muka. 

"Mungkin mereka masih penasaran sama kita yang statusnya tim amatir dari Liga 3, tapi tidak bisa memenangkan pertandingan pertama," ucap pelatih Perseden, Wayan Sukadana kepada redaksi INDOSPORT, Selasa (12/11/19) pagi.

Hanya saja, dalam uji coba ini, Wayan Sukadana mengingatkan timnya untuk tak terlalu bernafsu memenangkan pertandingan. Pasalnya, Perseden akan menghadapi Perslobar Lombok Barat dalam lanjutan Liga 3 zona Bali Nusra di Lombok, 18 November 2019 mendatang.

Dalam uji coba pertama, kiper Perseden Lalu Yogik Pradipta sempat cedera karena benturan dengan pemain Timor Leste. Benturan-benturan semacam ini akan diminimalisir agar tak mengganggu persiapan ke Liga 3.

"Kita akan main lebih hati-hati agar tak ada yang cedera. Waktu sudah mepet," tutur Wayan Sukadana.