Liga Inggris

Belum Seminggu Melatih, Jose Mourinho Bocorkan Strategi Tottenham Hotspur

Kamis, 21 November 2019 17:31 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Pelatih anyar Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, membeberkan strategi khusus untuk mengembalikan kejayaan klub sepak bola Liga Inggris tersebut di kancah domestik.

Pada Rabu, 20 November 2019 dini hari WIB, pihak Tottenham Hotspur secara resmi telah memecat Mauricio Pochettino dari kursi kepelatihannya. Selang beberapa jam kemudian, mereka memanggil eks pelatih Manchester United yang bernama Jose Mourinho untuk mengisi posisi tersebut.

Keputusan klub yang berjuluk The Spurs itu untuk merekrut Mourinho adalah karena sosok yang pernah menyebut dirinya 'The Special One' itu memiliki catatan kepelatihan yang sangat baik. Selain itu, ia juga tengah menganggur usai didepak dari Manchester United pada akhir 2018 yang lalu.

Menjadi pelatih anyar Tottenham, Mourinho ternyata langsung membeberkan rencananya untuk bisa mengembalikan kejayaan klub London utara itu di kancah Liga Inggris, seperti dilansir dari laman portal berita olahraga Sky Sports.

"Klub ini punya potensi. Saya selalu membicarakan tentang kerja keras yang telah dilakukan oleh klub ini. Hal itu membuat kami memiliki komposisi pemain yang bagus. Saya benar-benar menyukai skuat yang akan saya latih dan akan mengembangkan para pemain muda," ujarnya.

"Saya pikir, tidak ada pelatih di dunia ini yang tidak ingin mengembangkan bakat muda mereka. Saya pun begitu. Mereka adalah masa depan bagi klub. Oleh karena itu, saya ingin membentuk mereka menjadi pemain yang tangguh sesuai kapasitas mereka," lanjutnya.

"Terkait posisi kami di Liga Inggris, saya pikir kami tidak seharusnya berada di peringkat ini. Kami harus memenangkan pertandingan besok. Kami harus melakukan hal yang sama di pertandingan selanjutnya dan selanjutnya sampai akhir musim. Dengan pola pikir demikian, saya yakin kami bisa menempati posisi yang lebih baik," pungkasnya.

Sampai pekan ke-12 di kompetisi sepak bola Liga Inggris musim ini, Tottenham Hotspur memang hanya bisa menempati peringkat 14 dengan torehan 14 poin, hasil dari tiga kali menang, lima kali imbang, dan empat kali kalah. Sehingga, mereka memang benar-benar harus meraih banyak kemenangan untuk bisa menghindar dari zona degradasi sekaligus menembus zona Liga Champions musim depan.