Bola Internasional

Sejarah Baru, AFC Terapkan VAR di Piala Asia U-23 2020

Sabtu, 23 November 2019 10:21 WIB
Penulis: Rialdi | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Sky Sports
AFC akan menerapkan VAR di Piala Asia U-23 2020 yang berlangsung di Thailand pada pada 8 Januari hingga 26 Januari 2020. Copyright: © Sky Sports
AFC akan menerapkan VAR di Piala Asia U-23 2020 yang berlangsung di Thailand pada pada 8 Januari hingga 26 Januari 2020.

INDOSPORT.COM - Pemandangan baru akan terlihat di gelaran Piala Asia U-23 2020. Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) memastikan akan menerapkan VAR (video assistant referee) di ajang tersebut.

Menariknya, VAR akan diterapkan di sepanjang turnamen, mulai dari babak penyisihan grup hingga pertandingan final. Ini akan menjadi sejarah baru bagi sepak bola Asia.

Kabar tersebut disampaikan oleh anggota Presiden Federasi Sepak Bola Filipina (PFF) yang juga anggota Dewan FIFA, Mariano Araneta Jr.

"Kami akan melakukan sesuatu yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam sejarah, ketika VAR diterapkan dalam 32 pertandingan di Thailand pada Januari 2020," kata Araneta di laman resmi AFC.

VAR sendiri telah diterapkan di Piala Asia 2019 yang diadakan di Uni Emirat Arab (UEA). Namun, belum di semua pertandingan. AFC baru menerapkan di babak perempatfinal sampai laga final.

Piala AFC U-23 2020 akan digelar di Thailand pada 8 Januari hingga 26 Januari 2020. Sebanyak 16 tim akan merebut kejayaan di kejuaraan bergengsi tersebut, termasuk finalis edisi sebelumnya, yakni Uzbekistan dan Vietnam.