Liga Champions

Skenario Neraka yang Bisa Jebloskan Barcelona ke Liga Europa

Rabu, 27 November 2019 16:19 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Alex Caparros/Getty Images
Barcelona bisa saja jeblos ke Liga Europa, andai nantinya terkena skenario neraka fase grup Liga Champions. Copyright: © Alex Caparros/Getty Images
Barcelona bisa saja jeblos ke Liga Europa, andai nantinya terkena skenario neraka fase grup Liga Champions.

INDOSPORT. COM - Barcelona bisa saja jeblos ke Liga Europa, andai nantinya terkena skenario neraka fase grup Liga Champions 2019/20.

Nama Barcelona setiap musimnya selalu dijagokan untuk memenangkan trofi Liga Champions. Tapi, khusus musim 2019/20, kiprah Blaugrana sepertinya akan cukup sulit.

Sejauh ini, Barcelona memang masih memuncaki tabel klasemen Grup F. Sudah memainkan empat laga, Barcelona kokoh duduk di peringkat satu dengan torehan delapan poin, hasil dua kali menang dan dua kali imbang.

Menyisakan dua pertandingan lagi, peluang Barcelona untuk lolos dari fase grup belum sepenuhnya aman. Apalagi, masih ada skenario neraka yang bisa membuat Barcelona gagal melaju ke 16 besar dan malah jeblos menuju ajang Liga Europa.

Barcelona, pada Kamis (27/11/19) Kamis dini hari nanti, akan memainkan laga kelima kontra Borussia Dortmund. Anak asuh Ernesto Valverde harus bisa meraih kemenangan, sebab jika tidak, jalan yang dilalui berpotensi kian suram.

Andai nanti kalah, posisi Barcelona di puncak klasemen berpotensi digusur pesaing terdekat, Borussia Dortmund. Situasinya saat ini Dortmund tengah menduduki peringkat dua dengan torehan tujuh poin.

Bahkan, hasil imbang juga dapat menjerumuskan Barcelona ke Liga Europa di mana nasib mereka di Liga Champions harus ditentukan di matchday terakhir.

Kalau benar itu yang terjadi, Barcelona harus menjalani laga sulit di matchday terakhir. Barca harus bertamu ke markas raksasa Italia, Inter Milan.

Bila sampai kalah dari Inter Milan, Barcelona bisa saja akan mengakhiri tabel klasemen Grup F di peringkat tiga dan turun kasta ke Liga Europa.

Catatan yang jelas buruk. Sebab, sejak Lionel Messi masuk ke tim utama pada musim 2004/05 silam, Barcelona belum pernah sekalipun gagal lolos dari fase grup.

Tinggal ditunggu saja, apakah Barcelona bisa keluar dari tekanan dan tak terjerembap menuju skenario neraka itu? Biar waktu yang menjawabnya.