Liga Indonesia

Dibantai 1-3, Pelatih PSM Makassar Doakan Persela Bertahan di Liga 1

Senin, 9 Desember 2019 12:12 WIB
Penulis: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Herry Ibrahim
© Alvin Syaptia Pratama/INDOSPORT
Pelatih klub Liga 1 PSM Makassar, Darije Kalezic mendoakan Persela Lamongan tetap bertahan di Liga 1 musim depan. Copyright: © Alvin Syaptia Pratama/INDOSPORT
Pelatih klub Liga 1 PSM Makassar, Darije Kalezic mendoakan Persela Lamongan tetap bertahan di Liga 1 musim depan.

INDOSPORT.COM - Pelatih klub Liga 1 PSM Makassar, Darije Kalezic mendoakan Persela Lamongan tetap bertahan di kasta tertinggi sepakbola Indonesia untuk musim depan.

Doa itu dipanjatkan pelatih sepakbola berusia 50 tahun setelah dibantai Persela dengan skor 1-3 dalam lanjutan pekan ke-31 Shopee Liga 1 2019 di Stadion Surajaya, Lamongan, beberapa waktu lalu.

PSM Makassar takluk lewat lesatan tiga gol Laskar Joko Tingkir yang disarangkan oleh Rafael Gomes de Oliviera alias Rafinha (40'), Sugeng Effendi (77'), dan Alex dos Santos Goncalves dimenit ke-90.

Armada Darije Kalezic gagal mempertahankan keunggulan 1-0 terlebih dahulu setelah Rizky Pellu mencetak gol dimenit ke-31. Pellu memanfaatkan kesalahan kiper Dwi Kuswanto saat ingin mengamankan umpan silang Ezra Walian.

"Selamat atas kemenangan dan tiga poin yang diraih Persela. Semoga mereka beruntung dalam pertarungan bertahan di Liga 1," kata Darije saat jumpa pers pasca-laga.

Persela menjadi salah satu klub yang terancam terdegradasi dan turun kasta ke Liga 2 musim depan. Laskar Joko Tingkir berada diperingkat ke-14 di klasemen sementara Liga 1 2019.

Namun, armada Nilmaizar boleh bernafas lega atas kemenangan 3-1 melawan PSM. Persela kini menjaga jarak enam poin dari Semen Padang yang berada diperingkat ke-16.