Liga Indonesia

Bagus Kahfi Masih di Inggris Jelang Liga 1, Barito Putera Angkat Suara

Minggu, 9 Februari 2020 14:32 WIB
Penulis: Martini | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© topskor/PSSI
Bagus Kahfi masih di Inggris jelang Liga 1 2020, begini reaksi bos Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman. Copyright: © topskor/PSSI
Bagus Kahfi masih di Inggris jelang Liga 1 2020, begini reaksi bos Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman.

INDOSPORT.COM – Barito Putera sudah memperkenalkan Bagus Kahfi sebagai penggawa anyar di tim senior untuk kompetisi Liga 1 2020. Namun, saat ini pemain 18 tahun itu masih berada di Inggris dan mengikuti program Garuda Select.

Sebagaimana diketahui, kick off kompetisi Liga 1 2020 akan segera dilangsungkan pada 29 Februari 2020 mendatang. Sementara Bagus Kahfi masih akan menimba ilmu sepak bola di Inggris hingga April 2020.

Menanggapi kekosongan Laskar Antasari di lini depan dengan absennya Bagus Kahfi di awal musim, presiden klub Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman mengaku tak masalah.

Namun, ia juga menekankan jika Bagus Kahfi bisa berkontribusi di tim senior, sebagaimana saudara kembarnya, Bagas Kaffa yang sudah mengikuti latihan resmi dan siap berlaga di Liga 1 2020.

“Sesuai kontraknya masih ada satu tahun lagi dengan kita, kita ingin di tahun ini dia (Bagus Kahfi) bisa benar-benar berkontribusi untuk tim senior,” jelas Hasnuryadi Sulaiman saat ditemui awak media di Stadion Padjajaran, Sabtu (08/02/20).

Selain bermain di tim senior Barito Putera, Bagus Kahfi tentu akan rutin pula dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia. Oleh karena itu, Hasnur juga menekankan jika Bagus akan mendapat kesempatan seluas-luasnya untuk berkostum Garuda.

“Nanti bagaimana karirnya ke depan, kita akan mengutamakan (Bagus Kahfi) ini adalah aset nasional, kita harus jaga sama-sama, dan harapan masa depan Tim Nasional kita tentunya,” pungkasnya.

Bersama Garuda Select, Bagus Kahfi menjelma menjadi striker haus gol yang mampu menerobos gawang sejumlah tim sepak bola Inggris dan Italia.

Meski baru genap dua bulan bergabung dengan tim Garuda Select, namun striker andalan Timnas Indonesia itu sudah menjadi top skorer dengan melesakkan total delapan gol.