Liga Spanyol

Deretan Kesialan Quique Setien Sejak Latih Barcelona

Selasa, 25 Februari 2020 13:06 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Alex Caparros/Getty Images
Sejak Quique Setien telah resmi mengambil alih jabatan pelatih dari Ernesto Valverde, klub LaLiga Barcelona telah kehilangan enam pemain mereka akibat cedera. Copyright: © Alex Caparros/Getty Images
Sejak Quique Setien telah resmi mengambil alih jabatan pelatih dari Ernesto Valverde, klub LaLiga Barcelona telah kehilangan enam pemain mereka akibat cedera.

INDOSPORT.COM – Sejauh Quique Setien telah resmi mengambil alih jabatan pelatih dari Ernesto Valverde, klub LaLiga Spanyol, Barcelona, telah kehilangan enam pemain mereka akibat cedera.

Hal tersebut adalah salah satu alasan Setien membawa 5 pemain Barcelona B ke Italia untuk berlaga di leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Napoli, Rabu (26/02/20).

Kesialan pertama menimpa Setien sebelum dirinya resmi menandatangani kontrak bersama Barcelona. Saat itu, proses negosiasi sedang berjalan dan pelatih asal Spanyol tersebut telah kehilangan Luis Suarez akibat harus menjalani operasi karena cedera.

Diprediksi absen hanya satu bulan, nyatanya penyerang andalan Blaugrana tersebut harus absen selama 4 bulan dan diprediksi tidak dapat berlaga hingga akhir musim 2019/20 ini.

Setelahnya, deretan kesialan lain menghampiri Setien. Penjaga gawang cadangannya, Neto, harus absen selama 3 minggu saat itu.

Pukulan telak menimpa Setien ketika dirinya harus kembali kehilangan salah satu punggawanya di lini depan. Dilansir dari Marca, eks pelatih Real Betis tersebut harus kehilangan Ousmane Dembele akibat cedera.

Dembele diperkirakan harus menepi hingga akhir musim, hal yang membuat Barcelona kemudian mendatangkan Martin Braithwaite pekan kemarin.

Yang terbaru adalah Jordi Alba dan Sergi Roberto. Kedua pemain ini dipastikan tidak dapat membela Barcelona di laga 16 besar Liga Champions dini hari nanti.

Cedera demi cedera yang menghampiri skuatnya seakan menunjukkan jika lawan terberat Barcelona untuk merengkuh gelar LaLiga Spanyol dan Liga Champions musim 2019/20 ini bukanlah Real Madrid dan Liverpool. Lawan terberat mereka dalah badai cedera yang datang dan menggerogoti pemain mereka satu demi satu.