Liga Champions

Jelang Lawan Borussia Dortmund, PSG Bersihkan Stadion dengan Disinfektan

Senin, 9 Maret 2020 15:06 WIB
Penulis: Yosef Bayu Anangga | Editor: Isman Fadil
© Jean Catuffe/Getty Images
Paris Saint-Germain (PSG) akan menjamu klub Jerman, Borussia Dortmund dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Kamis (12/03/20) dini hari WIB. Copyright: © Jean Catuffe/Getty Images
Paris Saint-Germain (PSG) akan menjamu klub Jerman, Borussia Dortmund dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Kamis (12/03/20) dini hari WIB.

INDOSPORT.COMParis Saint-Germain (PSG) akan menjamu klub Jerman, Borussia Dortmund dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Kamis (12/03/20) dini hari WIB. Namun, muncul kekhawatiran pemerintah Prancis akan memutuskan agar laga tersebut digelar tanpa penonton demi mencegah penyebaran virus corona.

Kemungkinan tersebut menimbulkan kekhawatiran dari pihak klub. PSG membutuhkan dukungan langsung dari fans untuk membalikkan kekalahan 1-2 yang mereka alami pada laga leg pertama, tiga minggu lalu.

Demi mencegah pemerintah Prancis mengeluarkan keputusan tersebut, PSG mengambil langkah drastis untuk menunjukkan keseriusan mereka menangkal penyebaran virus corona. Dilansir dari situs berita ESPN, manajemen klub memutuskan melakukan pembersihan besar-besaran terhadap kandang mereka, Stadion Parc des Princes.

Perusahaan penyedia layanan pembersihan, ISS, dipanggil untuk secara khusus membersihkan  Stadion Parc des Princes dengan cairan desinfektan. Proses pembersihan tersebut menyasar seluruh bagian stadion, termasuk setiap lantai, tangga, eskalator, bahkan pegangan tangga dan pintu yang ada. 

ISS sendiri merupakan perusahaan yang secara rutin membersihkan Parc des Princes seusai setiap laga yang digelar di sana.

Proses pembersihan ini akan memakan waktu beberapa hari sehingga stadion akan ditutup hingga sebelum pertandingan digelar.

Selain melakukan pembersihan besar-besaran, PSG juga mempertimbangkan untuk melarang masuknya penonton yang berasal dari wilayah Oise. Wilayah yang berada di sebelah utara Paris itu merupakan daerah dengan jumlah infeksi terbesar dan menjadi pusat penyebaran wabah tersebut di Prancis.

Hingga Minggu (08/03/20) malam WIB, manajemen PSG masih belum menerima perintah untuk menggelar laga melawan Dortmund tanpa penonton.

Penyebaran virus corona di Prancis sendiri telah menimbulkan dampak pada kompetisi olahraga di negara tersebut. Laga Ligue1 antara tuan rumah Strasbourg melawan PSG yang seharusnya digelar Sabtu (07/03/20) lalu terpaksa dibatalkan ditunda akibat penyebaran virus corona di wilayah Rhine.

Dari kompetisi Liga Champions, laga Valencia vs Atalanta di leg kedua babak 16 besar sudah dipastikan akan digelar tanpa penonton. Duel ini rencananya akan digelar Rabu (11/03/20) dini hari WIB di Stadion Mestalla.