Liga Italia

Menteri Olahraga Italia Pesimistis jika Serie A Dilanjutkan

Kamis, 30 April 2020 17:19 WIB
Penulis: Mohammad Khalid Syihabuddin | Editor: Arum Kusuma Dewi
© TF-Images/GettyImages
Menteri Olahraga Italia, Vincenzo Spadafora mengungkapkan bahawa dirinya pesimistis jika kompetisi Serie A Italia dilanjutkan. Copyright: © TF-Images/GettyImages
Menteri Olahraga Italia, Vincenzo Spadafora mengungkapkan bahawa dirinya pesimistis jika kompetisi Serie A Italia dilanjutkan.

INDOSPORT.COM - Menteri Olahraga Italia, Vincenzo Spadafora mengungkapkan bahawa dirinya pesimistis jika kompetisi Serie A Italia dilanjutkan. Kemungkinan besar liga akan dibatalkan seperti Ligue 1 dan Eredivisie.

Penyebaran pandemi virus corona telah mengakibatkan kompetisi sepak bola di daratan Eropa harus ditangguhkan sementara waktu.

Terlebih di Italia yang saat ini menjadi negara terbesar kedua setelah China dalam penyebaran pandemi virus corona. Hal ini juga berdampak kepada kompetisi Serie A Italia.

Kompetisi Serie A sudah diberhentikan sementara waktu sejak bulan Maret lalu. ini juga mengakibatkan pihak klub meliburkan semua pemainnya selama pandemi.

Melihat kondisi Italia saat ini, sangat tidak memungkinkan jika kompetisi Serie A musim 2019/2020 ini harus dilanjutkan kembali.

Menteri Olahraga Italia, Vincenzo Spadafora mengonfirmasi bahwa Liga Italia tidak mungkin dilanjutkan kembali, melihat situasi di negaranya semakin parah.

“Negosiasi saat ini sedang berjalan antara ilmuwan dan pihak federasi sepak bola Italia, FIGC. Saat ini, protokol kesehatan yang kami punya tak memadai buat melanjutkan kompetisi,” kata Spadafora dilansir dari Football Italia.

Seperti dikabarkan Football Italia, para pemain sepak bola sudah menginginkan untuk kembali melangsungkan latihan seperti biasanya, namun hal ini juga tidak mendorong untuk dilanjutkannya kompetisi.

“Para pemain memang ingin kembali berlatih, tetapi ini bukan berarti mereka semua mau juga melanjutkan musim ini. Bagi saya, tidak ideal lagi buat melanjutkan Serie A musim ini,” tambahnya.

Saat ini pemerintahan Italia baru bisa memberikan izin untuk melakukan kembali sesi latihan terhitung sejak 18 Mei 2020. Meski pun banyak mendapatkan protes dari beberapa klub yang melihat bahwa masyarakat umum sudah dibolehkan menggunaka fasilitas olahraga sejak 4 Mei.

Keputusan untuk melanjutkan kompetisi Serie A musim ini masih belum ada, entah akan mengakhiri seperti Ligue 1 dan Liga Belanda, atau akan tetap melanjutkan kompetisi di tengah pandemi.