Bola Internasional

Ketahuan Lakukan Judi, FA Berikan Hukuman ke Kieran Trippier

Sabtu, 2 Mei 2020 13:39 WIB
Penulis: Mohammad Khalid Syihabuddin | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Angel Martinez/Getty Images
FA Memberikan Hukuman Kepada Kieran Trippier Akibat Melakukan Judi Copyright: © Angel Martinez/Getty Images
FA Memberikan Hukuman Kepada Kieran Trippier Akibat Melakukan Judi

INDOSPORT.COM - Asosiasi Sepak Bola Inggris, FA memberikan hukuman kepada mantan bek dari Tottenham Hotspur, Kieran Trippier karena melanggar aturan mengenai judi.

Kieran Trippier saat ini bermain di LaLiga Spanyol untuk Atletico Madrid semenjak kepergiannya dari Tottenham Hotspur pada bulan Juli 2019 lalu.

Pemain bek kanan Tim Nasional Inggris ini ditransfer dengan banderol biaya 21,7 juta poundsterling atau sekitar 412,4 miliar rupiah dari Tottenham Hotspur.

Tidak lama dari hari ini, pemain berusia 29 tahun ini didakwa oleh Asosiasi Sepak Bola Inggris mengenai keterkaiatan dengan taruhan soal transfer ke Atletico Madrid, di mana Trippier diduga mendapatkan keuntungan.

Kendati demikian, FA sendiri tidak secara spesifik mengatakan pelanggaran apa yang dilakukan oleh Kieran Trippier hingga dirinya dijatuhkan hukuman.

Namun, dalam situs resmi dari FA sendiri menyebutkan dua pasal yang diduga dilanggar oleh Trippier, yakni aturan E8(1)(a)(ii) dan E8(1)(b).

“Aturan E8(1)(a): seorang peserta tidak boleh bertaruh, baik secara langsung atau tidak langsung, atau menginstruksikan, mengizinkan, menyebabkan, atau membuat seseorang bisa bertaruh pada (i) hasil, Progres, tindakan, atau aspek lainnya, atau kejadian di dalam atai terkait dengan sepak bola atau kompetisi, (ii) hal-hal lain menyangkut atau terkait dengan sepak bola di bagian dunia manapun, termasuk, misalnya dan tidak terbatas pada: transfer pemain, pekerjaan manajer, seleksi tim, atau urusan disipliner,” ungkap pernyataan resmi FA.

Sementara itu aturan E8 (1)(b) mengatakan terkait seseorang yang memberikan informasi ke siapapun terkait sepak bola, di mana ia mendapatkannya dari posisinya di permainan dan informasi tersebut ridak terbuka secara publik pada waktu tersebut. Jika informasi itu digunakan orang lain untuk bertaruh, maka pemberi informasi itu dianggap melanggar.

Pemain jebolan akademi Manchester City ini masih memiliki waktu hingga 18 Mei untuk memproses dakwaan tersebut. Akan tetapi, Trippier menyangga tuduhan yang dilontarkan kepadanya itu salah.

“Saya sudah sepenuhnya patuh dengan investigasi FA selama beberapa bulan terakhir secara sukarela dan akan terus begitu. Saya ingin menenkankan bahwa sementara saya pesepakbola profesional dan saya belum pernah memasang taruhan terkait sepak bola,” ungkap Trippier seperti dilansir Sky Sport.

Saat bermain bersama Atletico Madrid, Trippier sudah mencatatkan sebanyal 26 penampilan dan mencetak empat assist bersama klub LaLiga Spanyol tersebut.

Bemain di Spanyol merupakan kali pertamanya, sebab pemain timnas Inggris ini selalu bermain di Liga Inggris, seperti bermain bersama Tottenham Hotspur, Manchester City, dan juga Burnley FC.