Bola Internasional

Profil Venue Euro 2020: Arena Nationala

Senin, 25 Mei 2020 20:41 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
© INDOSPORT
Berikut profil venue Euro 2020 di Kota Bucharest, Rumania, Arena Nationala. Copyright: © INDOSPORT
Berikut profil venue Euro 2020 di Kota Bucharest, Rumania, Arena Nationala.

INDOSPORT.COM - Arena Nationala menjadi salah satu venue Euro 2020. Berikut profil venue Euro 2020, Arena Nationala. 

Rumania merupakan salah satu peserta Euro 2016 lalu. Sayangnya, Rumania gagal lolos dari fase grup dan hanya menjadi juru kunci. 

Namun untuk Euro 2020, Rumania harus berjuang melalui jalur playoff untuk memperebutkan 4 tempat tersisa di fase grup. Jika lolos dari playoff, Rumania akan tampil untuk ke-6 kalinya di ajang Euro. 

Akan tetapi, jika tidak lolos ke fase grup, Rumania terpaksa hanya akan menjadi penonton saja. Pasalnya, Kota Bucharest di Rumania menjadi salah satu kota penyelenggara Euro 2020. 

Arena Nationala di Kota Bucharest, menjadi 1 dari 12 venue Euro 2020. 

Data Arena Nationala

Arena Nationala dibangun di Bucharest, untuk menggantikan stadion lama, Stadionul National yang dihancurkan pada tahun 2007 lalu. Sejak saat itu, Arena Nationala menjadi kandang utama dari Timnas Rumania. 

Nama Stadion: Arena Nationala
Kapasitas: 55.600 Penonton
Ukuran Lapangan: 105 x 68 Meter
Peletakan Batu Pertama: 20 Februari 2008
Dibuka: 6 September 2011

Pertandingan Penting di Arena Nationala

Arena Nationala sering kali digunakan untuk menggelar pertandingan kandang bagi Timnas Rumania di berbagai ajang, dan salah satu pertandingan cukup penting berlangsung pada 16 Oktober 2012. 

Dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2014, Rumania menjamu Belanda, dan disaksikan 53.329 penonton, yang merukapan rekor penonton tertinggi di stadion ini. 

Rekor penonton tertinggi kedua di Arena Nationala terjadi pada 9 Mei 2012 dalam laga final Liga Europa yang mempertemukan Atletico Madrid vs Athletic Bilbao, dengan disaksikan 52.347 penonton. 

Pada perhelatan Euro 2020 mendatang, Arena Nationala akan menggelar tiga pertandingan di Grup C dan satu laga babak perempatfinal.