Bola Internasional

Indonesia Abaikan Piala AFF, Media Vietnam Sesumbar Timnasnya Bakal Juara

Jumat, 5 Juni 2020 21:00 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Nofik Lukman/INDOSPORT
Media Vietnam sepertinya kegirangan mendengar kabar kalau PSSI tidak memberikan target tinggi kepada Timnas Indonesia di Piala AFF 2020. Copyright: © Nofik Lukman/INDOSPORT
Media Vietnam sepertinya kegirangan mendengar kabar kalau PSSI tidak memberikan target tinggi kepada Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

INDOSPORT.COM - Media Vietnam sepertinya kegirangan mendengar kabar kalau PSSI tidak memberikan target tinggi kepada Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, baru saja menyatakan kalau saat ini fokus utama pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong, adalah untuk mensolidkan Timnas Indonesia U-19.

Pasalnya, sebelum terjun ke Piala AFF, Timnas Indonesia akan lebih dulu mengikuti ajang Piala Asia U-19 2020. Kemudian, pasukan tersebut akan dipersiapkan untuk menghadapi gelaran Piala Dunia U-20 2021 mendatang.

Media Vietnam, vietnamnet, cukup gembira dengan kabar tersebut dan menyatakan kalau timnasnya di bawah asuhan Park Hang-seo bakal memperoleh jalan mulus untuk melangkah ke final.

Bahkan, Vietnam disebut bakal bisa mempertahankan gelar juara Piala AFF yang sebelumnya diraih pada 2018 lalu.

"Indonesia mengabaikan ambisi Piala AFF 2020, yang memberikan prioritas untuk mengembangkan grup U-19 untuk Asia dan Piala Dunia U-20,"

"Indonesia  mengubah sikapnya ketika mengumumkan bahwa mereka tidak terlalu menekankan pada Piala AFF 2020. Vietnam memiliki banyak peluang untuk melindungi takhta," tulis vietnamnet.

Tak hanya Piala AFF 2020, Shin Tae-yong juga sempat menyatakan kalau dirinya tidak ingin terlalu fokus untuk menyapu bersih tiga laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Pasalnya, meski sukses menyapu bersih tiga laga sisa sekalipun, Timnas Indonesia tetap tidak bisa lolos ke Piala Dunia 2022 di Qatar karena saat ini berada di dasar klasemen Grup G.

Shin Tae-yong memilih untuk fokus melatih Garuda Muda karena Indonesia memiliki momentum bagus ketika didapuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021 mendatang.