Liga Inggris

4 Fakta di Luar Nalar Saat Manchester City Bantai Arsenal di Liga Inggris

Kamis, 18 Juni 2020 09:17 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Laurence Griffiths/Getty Images
David Luiz dikeluarkan dalam laga Manchester City vs Arsenal Copyright: © Laurence Griffiths/Getty Images
David Luiz dikeluarkan dalam laga Manchester City vs Arsenal
Rekor David Luiz

Bukan hanya buat Arsenal, pemain mereka David Luiz juga tak mau ketinggalan mencatatkan rekor miris di pertandingan melawan Manchester City.

Masuk di menit ke-24 menggantikan Pablo Mari yang terpaksa ditarik keluar, David Luiz justru menghadirkan petaka buat timnya.

Sialnya petaka tersebut dilakukan komplet David Luiz dalam tiga hal. Yaitu melakukan kesalahan berujung gol, menyebabkan penalti dan juga mendapatkan kartu.

Kesalahan pertama dilakukan David Luiz setelah dirinya gagal mengontrol bola yang datang ke arahnya. Bola justru dibiarkan lepas setelah menyentuh pahanya, sehingga jatuh ke Raheem Sterling yang dengan mudah mencetak gol di menit ke 45+2.

Kesalahan kedua dan ketiga berlangsung bersamaan. Ketika di menit ke-49 David Luiz menarik bahu Mahrez yang berada di kotak penalti. Apa yang dilakukannya itu sontak membuat wasit menghadiahi penalti buat Manchester City. Terelebih sebagai pemain terakhir, David Luiz pun langsung diganjar wasit dengan kartu merah.

Apa yang ditorehkan David Luiz sendiri menjadi rekor. Sebab sudah sejak Agustus 2015 lalu, lewat bek West Ham Carl Jenkinson kesalahan komplet tersebut tak pernah tercipta lagi.

Sementara untuk status pemain pengganti yang melakukan kesalahan sempurna. Apa yang dilakukan David Luiz saat melawan Manchester City di Liga Inggris, sekaligus memecahkan rekor terakhir di kompetisi Eropa, yang dipegang terakhir oleh bek Inter Milan Ivan Cordoba pada Maret 2011 saat melawan Brescia.