Liga Indonesia

Aji Santoso Puji Sifat Makan Konate yang Legawa Gaji Dipotong 25 Persen

Selasa, 30 Juni 2020 20:12 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Lanjar Wiratri
© Fitra Herdian/INDOSPORT
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mengapresiasi salah satu pemain asingnya yakni Makan Konate. Copyright: © Fitra Herdian/INDOSPORT
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mengapresiasi salah satu pemain asingnya yakni Makan Konate.

INDOSPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mengapresiasi salah satu pemain asingnya yakni Makan Konate. Aji memuji Konate yang legawa menerima pemotongan gaji sebesar 25 persen imbas berhenti

"Dia tidak ada masalah, maka dari itu saya apresiasi pemain ini sangat luar biasa," kata Aji Santoso pada Selasa (30/06/20). 

"Agennya bahkan sudah, ketika pengurangan 25 persen itu. Dia juga bisa menerima situasi seperti ini," lanjut pelatih 50 tahun itu.

Sementara itu, Makan Konate saat ini memilih untuk tetap berada di Surabaya walaupun gajinya dipotong sebesar 25 persen. Konate memiliki alasan khusus kenapa pada akhirnya memilih untuk tetap di Surabaya dan tidak pulang ke Mali.

Konate juga harus rela tidak berlebaran bersama keluarganya di Mali 2020 ini karena adanya pandemi Covid-19. Kesehariannya di Surabaya kini diisi dengan latihan mandiri di apartmen tempat tinggalnya.

Hal ini dia lakukan dengan tujuan untuk menjaga stamina tubuhnya pada saat kompetisi Liga 1 2020 berhenti. Konate berusaha menjaga fisiknya agar siap tampil di performa terbaiknya saat kompetisi kembali bergulir nanti.