Liga Indonesia

3 Fakta di Balik Penolakan Persebaya atas Kelanjutkan Liga 1 2020

Sabtu, 4 Juli 2020 17:44 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Fitra Herdian/INDOSPORT
Presiden Persebaya Azrul Ananda menyampaikan bocoran pemain baru di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (11/1/20). Copyright: © Fitra Herdian/INDOSPORT
Presiden Persebaya Azrul Ananda menyampaikan bocoran pemain baru di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (11/1/20).
3. Format Kompetisi Belum Jelas

Salah satu hal menarik dari penolakan ini juga secara tidak langsung berkaitan dengan masih belum jelasnya format kompetisi yang dijanjikan PSSI. 

Sampai saat ini PSSI hanya bisa memberikan gambaran kasar jalannya kompetisi seperti penghapusan degradasi, sentralisasi kompetisi, dan beberapa lainnya. 

Sebetulnya, apabila kompetisi digelar di tempat yang aman, persoalan risiko penularan COVID-19 bisa ditekan secara signifikan. Namun hingga kini PSSI belum memberitahukan di mana pertandingan akan digelar. 

Persebaya sebagai tim yang ada di Jawa Timur dan Pulau Jawa secara umum pun pantas khawatir karena hadirnya kompetisi Liga 1 2020 berpotensi menimbulkan masalah kesehatan. 

Akan tetapi, tak menutup kemungkinan keputusan ini direvisi oleh Persebaya tergantung apakah PSSI bisa meyakinkan klub-klub tersebut dengan formula yang terbaik untuk semua pihak tentunya.