Liga Spanyol

Ini Alasan Karim Benzema Kembali Tampil Ganas Bersama Real Madrid

Kamis, 8 Oktober 2020 16:09 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor:
© Quality Sport Images/ GettyImages
Ternyata inilah alasan mengapa Karim Benzema bisa kembali tampil subur dan ganas lagi bersama Real Madrid. Copyright: © Quality Sport Images/ GettyImages
Ternyata inilah alasan mengapa Karim Benzema bisa kembali tampil subur dan ganas lagi bersama Real Madrid.

INDOSPORT.COM – Ternyata inilah alasan mengapa Karim Benzema bisa kembali tampil subur dan ganas lagi bersama Real Madrid.

Benzema mengakui jika dirinya sempat mengubah gaya bermainnya saat bermain bersama Cristiano Ronaldo. Saat itu, dirinya memang diketahui kurang subur untuk ukuran penyerang sekaliber dirinya.

Namun selepas Ronaldo memutuskan cabut dari Real Madrid dan Gareth Bale gagal menggantikan posisinya, Benzema muncul dengan gaya bermain yang berbeda.

Penyerang berdarah Aljazair itu kembali tampil subur dan ganas serta menjadi ujung tombak andalan Real Madrid di lini depan.

“Bertahun-tahun saya harus mengubah gaya bermain yang saya miliki karena keberadaan Ronaldo yang lebih diprioritaskan untuk mencetak gol,” ujar Benzema dilansir AS.

“Saat berada di Lyon, saya mencetak banyak gol. Keberadaan saya di lini depan memang dimaksudkan untuk mencetak gol.”

“Namun adanya Ronaldo membuat saya lebih banyak melakukan sentuhan pada bola dan menjadi pelayannya di lini depan.”

Dalam 2 musim terakhir selepas kepergian Ronaldo dan mandulnya Bale, Benzema secara konsisten sukses mencetak 21 gol di LaLiga Spanyol.

Catatan yang menunjukkan jika dirinya kembali tampil dengan ganas. Pasalnya, di 2 musim sebelumnya, ia tercatat hanya berhasil mencetak jumlah gol yang tidak mencapai angka 15 di LaLiga Spanyol.

Bahkan di musim 2017/18, Benzema hanya mampu mencetak 5 gol dari 32 penampilannya di LaLiga Spanyol. Sebuah catatan yang seakan menunjukkan jika dirinya rela memiliki catatan gol sesedikit itu demi timnya meraih kemenangan.

Benzema sendiri didatangkan dari Olympique Lyon pada bursa transfer musim panas tahun 2009 yang lalu. Real Madrid kabarnya harus merogoh kocek hingga 41 juta euro (Rp709,3 miliar) demi bisa mendatangkan dirinya ke Santiago Bernabeu.