Bola Internasional

Bawa Timnas U-19 Menang, Elkan Baggot Menjadi Sorotan Media Inggris

Senin, 12 Oktober 2020 15:27 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor:
© PSSI
Penampilan solid Elkan Baggot kala Timnas Indonesia U-19 berhasil membantai Makedonia Utara mendapatkan sorotan dari media asal Inggris. Copyright: © PSSI
Penampilan solid Elkan Baggot kala Timnas Indonesia U-19 berhasil membantai Makedonia Utara mendapatkan sorotan dari media asal Inggris.

INDOSPORT.COM – Penampilan solid Elkan Baggot kala Timnas Indonesia U-19 berhasil membantai Makedonia Utara mendapatkan sorotan dari media asal Inggris.

Elkan Baggot tampil bak batu karang dan berhasil membuat Garuda Muda meraih kemenangan telak 4-1 atas Timnas Makedonia Utara U-19 pada pertandingan yang dilangsungkan kemarin, Minggu (11/10/2020) waktu setempat.

Bek jangkung berusia 17 tahun yang baru saja melakoni debut untuk tim senior Ipswich Town pada laga kontra Gillingham di ajang EFL Trophy (Trofi Liga Inggris) itu diketahui menjadi salah satu alasan mengapa Makedonia Utara hanya berhasil mencetak 1 gol saja.

Penampilan apiknya itu tak luput dari sorotan media asal Inggris yang berpusat di kota Ipswich, TWTD. Media asal Inggris tersebut mengabarkan jika Elkan Baggot berhasil melakukan penampilan pertamanya bagi Timnas Indonesia U-19.

Laporan yang dibuat oleh TWTD menyatakan jika Elkan berhasil mencatatkan penampilan perdananya bagi Timnas Indonesia U-19 setelah sebelumnya sempat menjalani pemusatan latihan di Jakarta pada bulan Agustus kemarin.

Bermain sejak menit pertama, duetnya dengan Rizky Ridho di jantung pertahanan Garuda Muda benar-benar membuat para punggawa Makedonia Utara kesusahan.

Saking solidnya pertahanan Indonesia U-19 yang digalang oleh duet Elkan Baggot-Rizky Ridho, gol Makedonia Utara bahkan hanya bisa tercipta lewat penalti dan bukan melalui situasi open play.

Elkan Baggot sendiri diharapkan bisa terus tampil konsisten mengingat dirinya dipersiapkan untuk menjadi palang pintu masa depan Garuda Nusantara.