Liga Spanyol

Barcelona dalam Krisis, Bartomeu: Hadapi Musim Ini dengan Senyuman

Rabu, 14 Oktober 2020 17:35 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor:
© Getty Images
Meskipun sedang dilanda krisis internal, Presiden Barcelona menegaskan jika mereka sudah seharusnya tetap menghadapi musim ini dengan senyuman. Copyright: © Getty Images
Meskipun sedang dilanda krisis internal, Presiden Barcelona menegaskan jika mereka sudah seharusnya tetap menghadapi musim ini dengan senyuman.

INDOSPORT.COM – Meskipun sedang dilanda krisis internal sejak beberapa waktu yang lalu, Presiden Barcelona menegaskan jika mereka sudah seharusnya tetap menghadapi musim ini dengan senyuman.

Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, menegaskan jika mereka tetap harus menjalani musim 2020/21 ini dengan senyuman meskipun klub kebanggaan masyarakat Catalan tersebut sedang dilanda krisis.

Selain menyatakan jika dirinya dan segenap jajaran manajemen Barcelona akan menghadapi musim 2020/21 ini dengan senyuman, Bartomeu juga mengatakan jika para fans Blaugrana akan menatap musim baru ini dengan penuh harapan.

“Cules (fans Barcelona) menatap musim baru ini dengan penuh harapan dan berharap hasil bagus akan datang nantinya,” ujar Bartomeu pada Esport3.

“Kami punya skuat muda yang memiliki ambisi untuk meraih kemenangan. Tim muda yang penuh semangat dan kebahagiaan.”

Ujaran Josep Maria Bartomeu tersebut agaknya cukup kontras dengan situasi yang saat ini sebenarnya sedang terjadi di dalam tubuh Barcelona.

Meskipun sukses meraih 7 poin dari 3 laga pembuka LaLiga Spanyol di bawah arahan pelatih anyar mereka, Ronald Koeman, tetapi situasi di Barcelona belumlah bisa dikatakan membaik.

Krisis internal di dalam tubuh Barcelona diketahui masih terus berlanjut. Bartomeu masih juga terus didesak untuk mundur karena dianggap membawa raksasa LaLiga Spanyol itu menuju jurang kehancuran.

Musim tanpa trofi, perseteruannya dengan Lionel Messi, ditambah tuduhan korupsi yang dilakukannya menambah rumit masalah yang telah dibikin olehnya.

Bartomeu sendiri telah menjadi orang nomor satu di Barcelona sejak tahun 2014. Dirinya menggantikan posisi Sandro Rosell yang merupakan kawan baiknya.