Bursa Transfer

Sukses Bikin Ibrahimovic Mandul, AC Milan Siap Tawar Bek Celtic

Jumat, 23 Oktober 2020 23:03 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
© Mark Runnacles/Getty Images
AC Milan siap mengajukan tawaran untuk Kristoffer Ajer di bursa transfer musim dingin, usai bek Celtic itu sukses matikan Zlatan Ibrahimovic di Liga Europa. Copyright: © Mark Runnacles/Getty Images
AC Milan siap mengajukan tawaran untuk Kristoffer Ajer di bursa transfer musim dingin, usai bek Celtic itu sukses matikan Zlatan Ibrahimovic di Liga Europa.

INDOSPORT.COMAC Milan siap mengajukan tawaran untuk Kristoffer Ajer di bursa transfer musim dingin, usai bek Celtic itu sukses matikan Zlatan Ibrahimovic di Liga Europa.

Klub Serie A Italia, AC Milan, mengawali perjalanan mereka di Liga Europa 2020/2021 dengan baik. Jumat (23/10/20) dini hari mereka sukses mengalahkan tuan rumah Celtic 3-1, di matchday 1 Grup H.

Tiga gol Rossoneri dibagi rata oleh Rade Krunic, serta dua pemain anyar yakni Brahim Diaz dan Jens Petter Hauge. Sementara itu, satu-satunya gol Celtic dicetak oleh Mohamed Elyounoussi.

Usai laga tersebut, AC Milan dilaporkan berniat mengajukan tawaran untuk memboyong salah satu pemain Celtic. Dilansir Corriere della Sera, pemain yang dimaksud adalah bek tengah Kristoffer Ajer.

Pasalnya, meski Celtic harus kebobolan tiga kali dan mengakhiri laga dengan kekalahan, Ajer dinilai tampil baik menggalang lini pertahanan. Bek asal Norwergia itu bahkan sukses mematikan Zlatan Ibrahimovic sehingga penyerang Rossoneri itu gagal mencetak gol.

Padahal Ibrahimovic tengah dalam performa terbaik. Beberapa hari sebelum menghadapi Celtic di Liga Europa, bintang asal Swedia itu menjadi pahlawan kemenangan dengan sumbangan dua golnya saat mengalahkan Inter Milan di Serie A Italia.

Kristoffer Ajer sendiri sebenarnya sudah masuk bidikan AC Milan di bursa transfer musim panas kemarin. Namun, ketika itu Rossoneri tak sanggup memenuhi banderol yang diminta Celtic yang mencapai 30 juta euro (Rp520 miliar).

Setelah berhadapan langsung dengan Ajer di lapangan hijau, keinginan Milan untuk memboyongnya semakin besar dan mereka berencana mengajukan penawaran baru di bursa transfer musim dingin nanti. Apalagi mereka masih membutuhkan tambahan bek tengah demi menjaga kedalaman skuat.

Di sisi lain, tertarik pada pemain dari klub yang menjadi lawan mereka di Liga Europa bukan hanya sekali ini dialami AC Milan. Di bursa transfer musim panas lalu, mereka memboyong Jens Petter Hauge dari Bodo/Glimt, usai berhadapan dengan klub tersebut di babak kualifikasi.

Hauge yang merupakan rekan senegara Ajer pun kemudian mencetak gol perdananya untuk AC Milan di laga melawan Celtic semalam.