Bola Internasional

Prediksi Pertandingan Bundesliga Jerman RB Leipzig vs Borussia Dortmund

Jumat, 8 Januari 2021 15:02 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
© Grafis: Yanto/Indosport.com
Pertandingan RB Leipzig vs Borussia Dortmund (Bundesliga). Copyright: © Grafis: Yanto/Indosport.com
Pertandingan RB Leipzig vs Borussia Dortmund (Bundesliga).

INDOSPORT.COM – Berikut ini prediksi pertandingan lanjutan Bundesliga Jerman antara RB Leipzig vs Borussia Dortmund yang akan berlangsung pada Minggu (10/01/21) dini hari WIB.

RB Leipzig dijadwalkan untuk menjamu Borussia Dortmund di Red Bull Arena Leipzig pada akhir pekan nanti dalam sebuah pertandingan Bundesliga yang menegangkan.

Tuan rumah bertekad untuk memenangkan laga ini demi mencuri kesempatan untuk naik ke puncak klasemen Bundesliga. Itu pun bisa terjadi apabila di laga lainnya, Borussia Monchengladbach bisa mengalahkan pemimpin klasemen Bayern Munchen pada Sabtu dini hari.

Andaikan Bayern menang dalam laga tersebut, Leipzig tetap bisa memperpendek jarak dengan rival mereka saat pasukan Julian Nagelsmann meraih tiga poin dari kemenangan atas Dortmund.

Diketahui, Leipzig saat ini bercokol di posisi kedua klasemen sementara dengan raihan 31 poin, terpaut dua angka dari Bayern Munchen.

Leipzig sendiri dalam trens yang sangat bagus musim ini, terutama dengan pertahanan tim yang susah ditembus di sebagain besar pertandingan domestik mereka.

Alhasil, tidak  ada tim lain yang rata-rata kebobolan kurang dari satu gol per pertandingan kecuali Leipzig saat ini (sembilan dari 14 pertandingan). Kemenangan 1-0 atas Stuttgart pada Sabtu kemarin menjadi clean sheet keempat mereka secara beruntun di liga.

Di sisi lain, Borussia Dortmund sedang dalam kondisi penyesuaian diri setelah pemecatan pelatih Lucien Favre. Posisi Favre untuk sementara diduduki mantan asistennya Edin Terzic.

Beruntung, Edin Terzic mengangkat kepercayaan diri Erling Haaland dan kolega berkat dua kemenangan dalam dua laga terakhir, sejak kekalahan mengejutkan 1-2 dari Union Berlin sebelum jeda musim dingin.

Borussia Dortmund saat ini menghuni peringkat empat di klasemen sementara Bundesliga dengan mengoleksi 25 poin, masih terpaut delapan angka dari sang pemimpin Bayern Munchen.

Beruntung, Dortmund punya catatan head-to-head yang baik saat berjumpa Leipzig. Mereka berhasil memenangkan lima pertemuan terakhir, dengan Haaland bakal kembali beraksi usai absen akibat cedera hamstring beberapa waktu lalu.

Prediksi Susunan Pemain:

RB Leipzig:

Gulasci; Adams, Orban, Upamecano, Halstenberg; Haidara, Kampl, Sabitzer; Olmo, Poulsen, Forsberg

Borussia Dortmund:

Burki; Meunier, Akanji, Hummels, Guerreiro; Witsel, Can; Sancho, Reus, Reyna; Haaland

Player to watch:

RB Leipzig: Dayot Upamecano

Dayot Upamecano akan menjadi pemimpin di barisan pertahanan RB Leipzig. Dia dipastikan akan bertindak bagaikan pasukan berjubah besi di dalam upaya tim meredam serangan mematikan dari tim tamu.

Dortmund: Erling Haaland

Di sisi lain, Haaland akan diandalkan di lini depan skuat Borussia Dortmund. Meski baru sembuh dari cedera, namun Haaland diharapkan tak mengurangi ketajamannya dalam mencetak gol.

5 Pertandingan Terakhir RB Leipzig

03/01/21 – VfB Stuttgart 0-3 RB Leipzig

23/01/12 – FC Augsburg 0-3 RB Leipzig

19/12/20 – RB Leipzig 0-0 FC Koln

17/12/20 – Hoffenheim 0-1 RB Leipzig

12/12/20 – RB Leipzig 2-0 Werder Bremen

5 Pertandingan Terakhir Borussia Dortmund

03/01/21 – Dortmund 2-0 Wolfsburg

23/12/20 – Eintracht Braunschweig 0-2 Dortmund

19/12/20 – Union Berlin 2-1 Dortmund

16/12/20 – Werder Bremen 1-2 Dortmund

12/12/20 – Dortmund 1-5 Stuttgart

Prediksi Indosport

RB Leipzig: 35%

Dortmund: 35%

Imbang: 30%