Liga Indonesia

Duet Baru Bali United Saat Piala Menpora 2021, Teco: Harus Punya Chemistry dan Komunikasi Bagus

Sabtu, 20 Februari 2021 21:30 WIB
Kontributor: Nofik Lukman Hakim | Editor: Pipit Puspita Rini
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco saat berbincang dengan Ilija Spasojevic usai sesi latihan di Lapangan Samudra, Kuta, Badung, Jumat (17/1/20) sore. Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco saat berbincang dengan Ilija Spasojevic usai sesi latihan di Lapangan Samudra, Kuta, Badung, Jumat (17/1/20) sore.

INDOSPORT.COM - Bali United menjadikan turnamen pramusim bertajuk Piala Menpora sebagai persiapan menuju Liga 1 2021 dan Piala AFC 2021. Serdadu Tridatu berpotensi mencoba duet-duet baru dalam setiap pertandingan.

Bali United tak bicara soal prestasi pada ajang pramusim ini. Bahkan pemain diberi kesempatan untuk bermain "tanpa tekanan". Target besar Bali United adalah berprestasi pada Piala AFC 2021.

Piala AFC jelas memiliki arti besar. Bali United susah payah dalam dua kali keikutsertaan pada edisi 2018 dan 2020. Dalam sembilan partai, Bali United hanya memenangI dua laga, seri dua kali, dan kalah lima kali.

Piala Menpora 2021 akan menjadi kesempatan Bali United berbenah. Dengan sistem single round robin pada fase grup, Bali United akan mempersiapkan segala hal, termasuk mencoba hal-hal baru.

Salah satu hal baru yang berpotensi tercipta adalah duet anyar lini depan serta sektor belakang. Untuk sektor depan, kehadiran Diego Assis diharapkan mempersubur suplai bola ke Ilija Spasojevic dan penyerang lain.

Dalam dua pekan ini, latihan turut diisi dengan materi small side game. Diego Assis tampak selalu dimasukkan dalam tim yang sama dengan Spaso.

"Ya benar, kita pasang dia sama Spaso. Sudah mulai punya chemistry antar pemain. Tentu pemain bisa kerja sama dalam tim harus punya chemistry dan komunikasi di latihan, sebelum nanti dijalankan dalam pertandingan," ucap pelatih Stefano Cugurra Teco.