Liga Indonesia

Hasil Piala Menpora 2021 Borneo FC vs Persija: Kemenangan Telak

Sabtu, 27 Maret 2021 20:19 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor:
 Copyright:
Hasil Piala Menpora Borneo FC vs Persija

Babak Kedua

Usai turun minum, hanya sekejap Motta harus dilarikan ke pinggir lapangan imbas cedera. Hanya beberapa menit, tendangan kuat dari Andritany menjadi blunder fatal Ahmad yang lantas dimanfaatkan oleh Osvaldo Haay untuk gandakan keunggulan, skor 2-0.

Toni Sucipto hampir menghajar lagi kubu tim asal Samarinda, tapi keraguan malah membuat melebar meski lewati kiper lawan. Tertinggal dua gol membuat Arya Sputra, Sihran, dan Terens tancap gas memasuki menit ke-60.

Dapat sepakan pojok, sundulan keran Wildyansah masih belum efektif mengubah kedudukan skor. Kembali dapat kesempatan berharga, Fajar Faturahman tak mampu manfaatkan sepakan penjuru dari Terens.

Gol ketiga sukses dicetak oleh Yann Motta manfaatkan tendangan pojok dari klok, Persija kian diatas angin dengan skor 3-0. Wildansyah hampir membalas dengan sundulan mautnya, sayang bola malah melebar.

Aksi heroik Ilham mewakili Borneo FC mampu mencegah Simic catatkan namanya di papan skor memasuki menit ke-72. Usai Cooling break, kokohnya lini bertahan Persija Jakarta membuat kubu lawannya kewalahan.

Umpan pendek Terens terbukti masih belum bisa selamatkan timnya, dari angka nol. Alih-alih menekan, kubu Macan malah menyerang. Angga Saputro selaku pengganti Gianluca mampu lakukan triple save lewat serangan mematikan Marko Simic.

Pucuk dicinta ulam pun tiba, memasuki menit ke-87 umpan tenang dari Osvaldo Haay mampu diteruskan Simic hingga melipat gandakan skuat Sudirman, skor 4-0. Memasuki injury time, Terens Puhiri beserta koleganya kesulitan mengejar ketertinggalan angka.

Umpan-umpan pendek antara para pemain Persija memastikan mereka ingin mengunci kemenangan di waktu tersisa. Pada akhirnya, mereka mampu menangi pertandingan lanjutan Piala Menpora lawan Borneo FC dengan skor 4-0.

Susunan Pemain

Borneo: Gianluca, Wildansyah, Javlon, Komang, Leo, Ahmad S, Arya Putra, Sihran, Terens, Sultan, Guy Junior

Persija: Andritany, Motta, Dutra, Yan, Novri, Tony Sucipto, Klok, Ramdani, Nico, Osvaldo Haay, Simic