Liga Indonesia

Isu Rasisme Merebak di Piala Menpora, Begini Reaksi Pelatih PSM Makassar

Sabtu, 27 Maret 2021 07:45 WIB
Kontributor: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Indra Citra Sena
© Adriyan Adirizky/INDOSPORT
Penyerang baru PSM Makassar, Patrich Wanggai. Copyright: © Adriyan Adirizky/INDOSPORT
Penyerang baru PSM Makassar, Patrich Wanggai.
Pahami Tugas Pemain

Lebih lanjut, Syamsuddin Batola berharap seluruh pecinta sepak bola Tanah Air dapat memahami tugas para pemain ketika beraksi membela klub masing-masing di atas lapangan hijau.

Ia mengatakan bahwa tensi panas dan psywar yang terjadi adalah sesuatu yang sangat wajar dalam dunia bal-balan lantaran para pemain sejatinya saling bersahabat di luar lapangan.

"Sebenarnya ini kan pertandingan sepak bola. Pasti pemain tak ada yang mau mengalah sehingga semua akan berusaha menampilkan permainan terbaik mereka," ujar juru taktik berusia 53 tahun ini.

Terlepas dari isu rasisme, PSM Makassar akan melakoni laga kedua Grup B Piala Menpora 2021 melawan Bhayangkara Solo FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (27/3/21).