In-depth

5 Alasan Bayern Munchen Bisa Bangkit Singkirkan PSG di Perempat Final Liga Champions

Selasa, 13 April 2021 11:15 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
© M. Donato/FC Bayern via Getty Images
Eric Maxim Choupo-Moting Copyright: © M. Donato/FC Bayern via Getty Images
Eric Maxim Choupo-Moting
Kondisi Fisik yang Lebih Baik dan Keberadaan Mata-mata

Eric Maxim Choupo-Moting si Mata-mata

Absennya Robert Lewandowski akan membuat Eric Maxim Choupo-Moting memimpin lini serang Bayern Munchen dini hari nanti. Di leg pertama lalu, bintang Kamerun ini tampil cukup baik dengan menyumbang 1 gol.

Ditambah fakta bahwa ia sempat membela PSG selama 2 musim dengan catatan 51 penampilan, Eric Maxim Choupo-Moting bisa menjadi senjata bagi Die Roten untuk mendapatkan pengetahuan mengenaik strategi PSG maupun kelemahan dan kekuatan para bintang mereka.

Tenaga yang Lebih Fit

Sejumlah pemain kunci Bayern Munchen absen di laga Bundesliga akhir pekan lalu, seperti Alphonso Davies yang memang menjalani larangan bermain maupun Leroy Sane dan David Alaba yang diistirahatkan. Dengan demikian, ketiganya akan berada dalam kondisi fit saat menghadapi PSG.

Di sisi lain, Paris Saint-Germain justru akan tampil tanpa kapten dan salah satu pencetak gol mereka di leg pertama, Marquinhos, yang malah mengalami cedera pangkal paha sehingga akan absen dini hari nanti.

Kerap Berpesta di Kandang Lawan

Bayern Munchen membuktikan diri sebagai salah satu tim terbaik dunia berkat raihan sextuple musimm lalu, dan menjadi tim kedua yang melakukannya. Khusus di Liga Champions, kekalahan dari PSG pekan lalu adalah kekalahan pertama mereka dalam 20 laga terakhir.

Kewajiban menang dengan selisih 2 gol di kadang PSG pun sejatinya bukan tugas sulit karena musim ini Muchen sukses mencetak 6 gol di kandang RB Salzburg, 4 gol di kandang Lazio, dan 3 gol di markas Borussia Dortmund.

Hal ini menunjukkan tim asuhan Hansi Flick itu tahu caranya meraih kemenangan besar di kandang lawan.