Liga Inggris

Donny van de Beek Cetak Assist Perdana di MU, Begini Respons Berkelas Bruno Fernandes

Senin, 19 April 2021 10:20 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
© Ash Donelon/Manchester United via Getty Images
Donny van de Beek di laga MU vs Istanbul Basaksehir Copyright: © Ash Donelon/Manchester United via Getty Images
Donny van de Beek di laga MU vs Istanbul Basaksehir

INDOSPORT.COM - Donny van de Beek berhasil mencetak assist perdana untuk Manchester United. Torehannya itu mendapatkan sambutan berkelas dari rekan setim, Bruno Fernandes.

Assist perdana yang ditorehkan Donny van de Beek terjadi saat dia turun dari bangku cadangan membantu Manchester United meraih kemenangan 3-1 atas Burnley dalam laga yang dihelat Minggu (18/04/21) malam WIB.

Man United membuka keunggulan pertamanya di menit ke-48 lewat Mason Greenwood. Namun Burnley merespon dengan menciptakan gol penyama pada menit ke-50 melalui James Tarkowski.

Tak tinggal diam, pasukan Ole Gunnar Solskjaer kembali membukukan keunggulan di menit-menit akhir melalui Mason Greenwood pada menit ke-84, di susul gol dari Edinson Cavani pada saat injury time.

Nah, gol penentu yang dicetak Edinson Cavani ini rupanya tercipta berkat umpan manja Van de Beek, yang masuk ke lapangan pada menit ke-84 menggantikan Marcus Rashford.

Bermula dari serangan balik yang luar biasa dari Bruno Fernandes yang kemudian diteruskan ke Van De Beek. Mantan pemain Ajax Amsterdam itu pun memainkan umpan yang sempurna ke Cavani yang menembakkan gol dari jarak dekat.

Bertepatan dengan ulang tahunnya yang ke24, mantan gelandang Ajax Amsterdam itu akhirnya mengakhiri penantian panjangnya untuk mencatatkan assist di pertandingan Liga Inggris.

Rekan setimnya, Bruno Fernandes, ikut merasa senang dengan torehan perdana Van de Beek dan berharap Van de Beek bisa menambah koleksi assist dan golnya di masa depan.

“Donny boy!! Cara yang luar biasa untuk merayakan ulang tahunmu,” seru Bruno Fernandes.

“Tiga poin lagi!!Mari terus membiasakan untuk menang.”