Bola Internasional

Florentino Perez Bantah Undang PSG, Munchen, dan Dortmund ke Liga Super Eropa

Selasa, 20 April 2021 10:02 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© givemesport.com
Florentino Perez bantah undang tiga klub ini ke Liga Super Eropa. Copyright: © givemesport.com
Florentino Perez bantah undang tiga klub ini ke Liga Super Eropa.

INDOSPORT.COM – Presiden Real Madrid, Florentino Perez, membantah dengan tegas telah mengundang Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Borussia Dortmund, bergabung ke Liga Super Eropa.

Sebanyak 12 klub sepak bola terkaya dan paling elite di dunia pada hari Minggu (18/04/21) kompak mengumumkan bahwa mereka berniat menggelar kompetisi antarklub Benua Biru yang bertajuk Liga Super Eropa.

Enam klub Liga Inggris termasuk di antaranya, yakni Manchester United, Liverpool, Manchester City, Arsenal, Tottenham Hotspur, dan Chelsea, sudah menyatakan ikut.

Selain The Big Six Liga Inggris tersebut, enam klub lainnya dari Spanyol dan Italia, yakni Real Madrid, Juventus, Barcelona, Atletico Madrid, Inter Milan, dan AC Milan.

Kabarnya, klub-klub di Bundesliga Jerman seperti Bayern Munchen dan Borussia Dortmund sudah menyatakan menolak ikut serta. Klub Ligue 1 Prancis, Paris Saint-Germain, juga ikut menolak berpartisipasi.

Namun hal tersebut langsung dibantah oleh Florentino Perez, selaku ketua Liga Super Eropa, dengan dirinya mengklaim bahwa ketiga klub bahkan sama sekali tidak diundang.

“PSG tidak diundang, sampai hari ini. Kami bahkan belum berbicara dengan klub Jerman (Bayern Munchen dan Borussia Dortmund,” kata Florentino Perez, dilansir dari Football Italia.

Seperti diketahui, Liga Super Eropa dalam pernyataan resminya berencana menambah setidaknya tiga klub pendiri lagi, namun Florentino Perez sekali lagi membantah bahwa ketiga klub yang dimaksud itu bukanlah PSG, Bayern Munchen, dan Dortmund.

“Kami sekarang 12 klub, kami ingin menjadi 15 klub. Jika PSG dan Bayern Munich menolak, Liga Super tidak akan dibatalkan," dia mengklaim.