Bola Internasional

Hasil Semifinal Coupe de France Montpellier vs PSG: Brace Mbappe Hampir Sia-sia!

Kamis, 13 Mei 2021 04:34 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor:
© Xavier Laine/Getty Images
Berikut hasil semifinal Coupe de France Montpellier vs PSG. Copyright: © Xavier Laine/Getty Images
Berikut hasil semifinal Coupe de France Montpellier vs PSG.
Hasil Semifinal Coupe de France Montpellier vs PSG

Babak Kedua

Turun minum, cukup dua menit saja Pablo Sarabia dari PSG hampir membuat angka berubah jadi 2-1, hanya saja sepakannya justru keluar jalur. Menit ke-50, Mbappe cetak gol kedua pada akhirnya.

Tiga menit berselang, Jordan Ferri lakukan pelanggaran cukup fatal hingga diganjar kartu kuning. Kemudian, sepakan pojok di wilayah Montpellier hampir buat Mbappe torehkan hattrick.

Nyaris! Sarabia hampir saja menambah skor untuk kubu tamu jika saja Dimitry Bertaud gagal lakukan penyelamatan. Memasuki menit ke-65, Florent Mollet dari tim tuan rumah malah diganjar kartu kuning gara-gara aksi berbahayanya.

Pochettino lantas lakukan penggantian pemain mulai dari Julian Draxler dengan Rafinha dan Angel Di Maria gantikan Sarabia. Bukannya mendominasi, kejadian tak terduga justru malah buat keunggulan mereka sia-sia.

Menit ke-83, Andy Delort mampu buat Montpellier bertahan dari serangan beruntun lawan dan akhirnya menyamakan kedudukan laga ini jadi 2-2. Mendekati penambahan waktu kondisi malah memanas ketika wasit mengeluarkan tiga kartu kuning.

Teji Savanier (Montpellier) dan Mitchel Bakker (PSG) terpaksa terkena hukuman serupa. Neymar pun juga kena getahnya gara-gara lakukan aksi protes berlebihan ke arah wasit.

Hingga pluit dibunyikan, pertandingan semifinal Coup de France ini harus berakhir dengan skor imbang 2-2. Demi menentukan siapa yang dapat tiket ke final diadakan babak adu penalti.

Lewat adu penalti, sempat terjadi kejar mengejar gol hingga akhirnya Solomon Sambia malah meleset lancarkan serangan. Hal ini pun dimanfaatkan Moise Kean yang langsung membuat Pochettino gembira mengakhiri laga babak penalti dengan skor 6-5.

PSG akhirnya mampu menang dramatis atas Montpellier di semifinal Coup de France. Mereka pun akan bertemu antara Rumilly Vallieres atau rival AS Monaco di partai final.

Susunan Pemain

Montpellier (3-4-3): Bertaud, Mollet, Hilton, Congre, Ristic, Sambia, Ferri, Souquet, Savanier, Delort, Laborde

PSG (4-3-3): Navas, Florenzi, Marquinhos, Diallo, Bakker, Paredes, Gueye, Rafinha, Sarabia, Icardi, Mbappe