Bola Internasional

Hasil Pertandingan Euro 2020 Denmark vs Belgia: Mental Sang Calon Juara

Jumat, 18 Juni 2021 00:54 WIB
Editor: Coro Mountana
© Stuart Franklin/Getty Images
Kevin De Bruyne merayakan gol Belgia atas Denmark dalam lanjutan laga Euro 2020 Copyright: © Stuart Franklin/Getty Images
Kevin De Bruyne merayakan gol Belgia atas Denmark dalam lanjutan laga Euro 2020
Babak Kedua

Memasuki babak kedua, Belgia melakukan pergantian pemain yang sangat penting di mana Kevin De Bruyne mengganti Dries Mertens. Pergantian pemain ini nantinya akan memengaruhi hasil pertandingan Denmark vs Belgia.

Benar saja, masuknya De Bruyne langsung membuat Belgia berhasil menyamakan kedudukan. Kevin De Bruyne berhasil memberi assists pada Thorgan Hazard pada menit ke-54.

Denmark semakin merana ketika Kevin De Bruyne sendiri yang kemudian mencetak gol pembalik keadaan pada menit 70. Berawal dari kerja sama Lukaku, Tielemans dan Hazard, De Bruyne menuntaskannya dengan sepakan mendatar nan terarah.

Denmark mencoba bangkit dan berusaha mencetak gol penyama agar bisa mengais setidaknya satu poin. Tapi sayang Belgia berhasil memertahankan kemenangan 1-0 atas Denmark.

Hasil pertandingan Euro 2020 kali ini menjadi bukti betapa kuatnya mental sang calon juara, Belgia yang masih bisa balikan keadaan usai sempat tertinggal dari Denmark. Kemenangan ini juga menjadikan Belgia sebagai tim kedua lolos ke 16 besar Euro 2020 menemani Itaiia.

Susunan Pemain

Denmark: Kasper Schmeichel; Andreas Christensen, Simon Kjaer, Jannik Vestergaard, Joakim Maehle; Daniel Wass, Pierre-Emile Hojbjerg, Thomas Delaney; Yussuf Poulsen, Mikkel Damsgaard, Martin Braithwaite.

Belgia: Thibaut Courtois; Toby Alderweireld, Jason Denayer, Jan Vertonghen; Thomas Meunier, Leander Dendoncker, Youri Tielemans, Thorgan Hazard; Dries Mertens, Romelu Lukaku, Yannick Carrasco.