Bola Internasional

Euro 2020: Cara Jenderal Italia Bungkam Fans Inggris yang Tak Tahu Malu

Jumat, 9 Juli 2021 13:27 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
 Copyright:
Final Italia vs Inggris

Sementara itu, laga ini akan menjadi pertemuan pertama dan terakhir antara Italia dan Inggris sejak memasuki babak penyisihan grup di putaran final Euro 2020.

Kedua tim dengan kekuatan imbang ini memasuki babak final dengan membawa rekor tak terkalahkan sejak berada di putaran final Euro 2020.

Italia tercatat berhasil mengoleksi 12 gol dengan 3 kebobolan, sedangkan Inggris berhasil mencetak 10 gol dengan 1 kebobolan, alhasil keduanya memiliki selisih gol imbang yakni 9 gol.

Oleh karena itu, akan sulit memprediksi hasil pertandingan final mendatang meskipun banyak pihak menilai Inggris lebih diuntungkan karena bertanding di depan pendukungnya.

Namun orang bijak mengatakan, tak akan ada yang tahu akhirnya jika pertandingan belum benar-benar berakhir.

Baik Italia dan Inggris memiliki kans yang sama dalam perebutan gelar juara Euro 2020.