Liga Inggris

Donny van de Beek Tolak Tawaran ke Italia dan Spanyol demi Bertahan di Manchester United

Kamis, 22 Juli 2021 00:32 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Matthew Peters/Manchester United via Getty Images
Donny van de Beek Tolak Tawaran ke Italia dan Spanyol Demi Bertahan di Manchester United. Copyright: © Matthew Peters/Manchester United via Getty Images
Donny van de Beek Tolak Tawaran ke Italia dan Spanyol Demi Bertahan di Manchester United.

INDOSPORT.COM - Nasib Donny van de Beek di Manchester United akhirnya mulai ada kejelasan setelah pemain asal Belanda itu dilaporkan ingin tetap berada di Old Trafford.

Seperti diketahui, banyak rumor yang menyebut kalau Donny van de Beek akan dijual pada bursa transfer musim panas ini. Hal itu lantaran dirinya gagal bersinar di lini tengah Manchester United.

Didaratkan Manchester United pada bursa transfer musim panas 2020 lalu, Donny van de Beek hanya menjadi penghias bangku cadangan Setan Merah.

Jelang musim baru 2021-2022, eks pemain Ajax Amsterdam itu menjadi incaran beberapa klub asal Italia, Spanyol hingga Jerman. Akan tetapi, menurut laporan dari Manchester Evening News, dirinya telah berbicara dengan Ole Gunnar Solskjaer agar tidak dijual.

"Donny van de Beek siap menolak minat dari Italia, Spanyol, dan Jerman untuk bertahan di Manchester United musim panas ini," tulis Manchester Evening News.

"Sumber yang dekat dengan pemain mengatakan pemain berusia 24 tahun itu merasa "bugar, segar dan siap menerima tantangan," imbuhnya.

Laporan yang sama menyebut kalau Ole Gunnar Solskjaer ingin memberikan kesempatan kepada Donny van de Beek. Apalagi kehadiran Jadon Sancho akan membuat persaingan lini tengah Setan Merah semakin seru.