In-depth

Solskjaer dan Louis van Gaal Bikin Hidup Van de Beek Makin Tak Tenang

Sabtu, 28 Agustus 2021 17:55 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Gerrit van Keulen/BSR Agency/Getty Images
Pemain Manchester United, Donny van de Beek. Copyright: © Gerrit van Keulen/BSR Agency/Getty Images
Pemain Manchester United, Donny van de Beek.
Minimnya Menit Bermain Van de Beek

Kesempatan bermain bagi Donny van de Beek di skuat Manchester United asuhan Ole Gunnar Solskjaer memang sebaiknya tidak ‘ditoleransi’ lagi, melainkan wajib dijadikan keharusan.

Pasalnya, keberadaannya di sana memegang peran penting di balik kelangsungan karier Van de Beek di Timnas Belanda.

Belum kelar urusan dengan Solskjaer, Van de Beek nampaknya kembali dibuat pusing dengan keputusan pelatih De Oranje, Louis van Gaal, yang mencoretnya dari daftar pemain Timnas untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022.

“Saya menelepon Donny van de Beek kemarin. Saya memberitahunya untuk lebih banyak bermain,” ucap Louis van Gaal kepada wartawan, seperti diwartakan laman Mirror.

“Saya mengobrol dengannya selama 45 menit, tapi saya tidak akan memberitahu kalian apa pun. Ini soal saya dan Donny dan saya termasuk orang yang pintar membujuk pemain,” tambahnya lagi.

Sudah sangat jelas, bahwa eksistensi Van de Beek di skuat Manchester United sangat krusial di mata Van Gaal.

Memperjuangkan satu tempat di Timnas dengan bermain bagus dan konsisten di klub adalah hal yang awajar bagi setiap pesepak bola, tidak terkecuali Van de Beek.

Apalagi, sebelum ini, ia juga sudah absen di skuat De Oranje untuk Euro 2020 karena mengalami cedera. Jika tidak ingin kariernya semakin terpuruk, Van de Beek harus bangkit dan membuktikan diri di hadapan publik.

Tentu, Ole Gunnar Solskjaer dan Louis van Gaal bukan pelatih jahat yang bakal membiarkan Van de Beek jadi pemain berkarat selamanya.

Masih ada kesempatan bagi gelandang kelahiran Amersfoort ini untuk memperbaiki situasi sulit yang tengah dihadapinya saat ini.