Liga Indonesia

Tekanan Semakin Tinggi, Winger Madura United Siapkan Langkah Antisipasi

Senin, 13 September 2021 16:55 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena
© MO madura utd
Dua pemain PSM Makassar berusaha menghalau pergerakan pemain Madura United Copyright: © MO madura utd
Dua pemain PSM Makassar berusaha menghalau pergerakan pemain Madura United

INDOSPORT.COM - Bayu Gatra sudah menyiapkan langkah sebagai antisipasi dalam menyikapi semakin beratnya beban mental, menyusul catatan tanpa kemenangan yang dipetik Madura United di Liga 1 2021-2022.

Menjalani dua pekan kompetisi, selama itu pula Madrua United gagal mencapai target poin penuh. Dari enam poin yang berpotensi diambil, nyatanya hanya dua yang sukses diamankan anak asuh Rahmad Darmawan.

Situasi ini pun jelas membuat psikologis Jaimerson Xavier dkk. berada dalam tekanan. Menjelang laga di pekan ke-3 nanti, tekanan diprediksi semakin bertambah.

"Yang jelas ke depannya, tim-tim lain sudah membaca (karakter maupun kekuatan) tim kami," ucap Bayu Gatra dalam virtual press conferrence di Stadion Madya Senayan Jakarta, Minggu (12/9/21).

Kendati bagitu, Bayu Gatra sudah menyiapkan langkah antisipasi. Dia memilih untuk fokus memikirkan kekuatan sendiri dan rekan setim di Madura United.

"Fokusnya dimana? Yaitu fokus terhadap (kekuatan) kami sendiri. Untuk masalah (tekanan) itu, biar pelatih yang menyiapkannya," tandas winger Madura United berusia 29 tahun itu.