Liga Indonesia

Statusnya Diragukan, Tarik El Janaby: Saya Sah WNI 31 Agustus 2021!

Jumat, 8 Oktober 2021 15:38 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Gelandang Rans Cilegon FC, Tarik El Janaby menegaskan dirinya sudah menjadi warga negara Indonesia pada 21 Agustus 2021 lalu. Dia menjawab pertanyaan netizen pasca jalani debut di Liga 2 2021 saat Rans lawan Persekat Tegal, tiga hari lalu. 

Tarik sebelumnya adalah warga negara Maroko dan status WNA itu masih dipegang ketika awal gabung Rans Cilegon FC. Dia jadi sorotan karena Liga 2 tak menggunakan regulasi pemain asing.

"Saya sudah resmi jadi WNI pada 31 Agustus lalu. Sudah ikut sumpah seperti yang lainnya karena kalau mau jadi WNI harus hafal Pancasila, lagi Indonesia Raya," kata Tarik ke INDOSPORT

Gelandang 37 tahun itu mengatakan memenuhi syarat jadi WNI karena punya istri orang Indonesia dan puluhan tahun menetap di Tanah Air. Tarik mengurus proses kepindahannya secara mandiri sejak awal tahun ini. 

"Saya bukan naturalisasi seperti pemain lain. Saya bisa punya hak jadi WNI karena punya istri orang Indonesia dan sudah 12 tahun disini," jelasnya.

"Saya urus sendiri semuanya, bukan dibantu klub atau PSSI jadinya prosesnya lama, bahkan sebelum saya gabung Rans Cilegon FC," imbuh Tarik.