Bola Internasional

Selain Qatar, Ini 2 Negara yang Berhasil Lolos ke Piala Dunia 2022

Rabu, 13 Oktober 2021 15:42 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor:
 Copyright:

INDOSPORT.COMJerman dan Denmark menjadi dua negara yang telah berhasil memastikan kelolosan mereka ke Piala Dunia 2022 selain Qatar.

Jerman menjadi negara pertama selain Qatar selaku tuan rumah yang memastikan laju mereka untuk tampil di Piala Dunia 2022.

Kepastian Jerman itu didapat usai Manuel Neuer dkk sukses membenamkan Makedonia Utara 4 gol tak berbalas di pertandingan ke-8 Kualifikasi Piala Dunia 2022, Selasa (12/10/21) kemarin.

Brace Timo Werner (70’, 73’) dan dua gol dari Kai Havertz (50’) serta Jamal Musiala (83) sukses mengunci kemenangan Jerman atas Makedonia Utara.

Kemenangan penting yang membuat mereka menjadi negara pertama yang berhasil memastikan langkah mereka ke putaran final Piala Dunia 2022 selain Qatar yang telah lolos otomatis karena statusnya sebagai tuan rumah.

Jerman sendiri tergabung bersama Makedonia Utara, Rumania, Armenia, Islandia, dan Liechtenstein di Grup J Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Kemenangan atas Makedonia Utara tersebut membuat Jerman berhasil mengunci puncak klasemen Grup J dengan 21 poin. Tim Panser tak bakal terkejar oleh Rumania di posisi ke-2 dengan 13 poin, mengingat pertandingan hanya menyisakan 2 laga lagi.