Liga Italia

Liga Italia: Stefano Pioli Bantah Skuad AC Milan Tengah Kelelahan

Minggu, 24 Oktober 2021 21:40 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Gabriele Maltinti/Getty Images
Pelatih AC Milan Stefano Pioli buka suara soal rumor bahwa tim asuhannya sedang mengalami kelelahan. Copyright: © Gabriele Maltinti/Getty Images
Pelatih AC Milan Stefano Pioli buka suara soal rumor bahwa tim asuhannya sedang mengalami kelelahan.

INDOSPORT.COM - Pelatih AC Milan Stefano Pioli buka suara soal rumor bahwa tim asuhannya sedang mengalami kelelahan. Saat ini AC Milan sedang disibukan dengan jadwal pertandingan yang padat, baik pada gelaran Liga Italia maupun Liga Champions.

Skuad I Rossoneri harus bersiap untuk memainkan 8 laga dalam rentang waktu 22 hari di antara dua jeda internasional. Jadwal yang padat membuat banyak yang bertanya apakah para pemain AC Milan sedang mengalami kelelahan fisik? Mengingat mereka ditempa beberapa pertandingan secara beruntun.

Stefano Pioli angkat bicara mengenai keadaan para pemainnya usai menjalani beberapa laga. Pelatih AC Milan itu berbicara kepada DAZN terkait kondisi fisik dari anak asuhannya usai pertandingan melawan Bologna.

“Pada tingkat fisik tim baik-baik saja, kemudian ketika setelah Eropa Anda bertemu tim yang memiliki waktu seminggu untuk mempersiapkan itu sulit. Kami melewatkan pertandingan yang tidak kami lakukan dan itu hari Selasa. Kami tidak baik di lapangan dengan jarak dan Porto memanfaatkannya," ujarnya.

Dengan adanya pernyataan ini, pelatih AC Milan itu menengaskan bahwa kondisi timnya baik-baik saja dan tidak sedang mengalami kelelahan fisik. Stefano Pioli tidak berfikir bahwa timnya mengalami kelelahan secara fisik tetapi sebaliknya justru memberi upaya yang besar dalam sudat pandang mental para pamainnya.

Setelah memperoleh kemenangan 4-2 atas Bologna di Liga Italia, mereka harus bersiap lagi menghadapi Torino pada 27 Oktober mendatang. Setelah itu, mereka harus berhadapan dengan Roma pada 1 November dan menjamu Porto pada tanggal 4. I Rossoneri hanya memiliki jeda 3 hari untuk beristirahat dan mempersiapkan diri jelang menghadapi setiap pertandingannya.

Penulis: Agung Kadarusman