Liga Indonesia

Prediksi Liga 1 Persib Bandung vs Persija Jakarta: Duel Penuh Gengsi

Jumat, 19 November 2021 13:55 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Herry Ibrahim
© Grafis: Yuhariyanto/Indosport.com
Berikut ini prediksi pertandingan pekan ke-12 kompetisi Liga 1 2021-2022, yang akan mempertemukan Persib Bandung dan Persija Jakarta, Sabtu (20/11/21). Copyright: © Grafis: Yuhariyanto/Indosport.com
Berikut ini prediksi pertandingan pekan ke-12 kompetisi Liga 1 2021-2022, yang akan mempertemukan Persib Bandung dan Persija Jakarta, Sabtu (20/11/21).

INDOSPORT.COM - Berikut ini prediksi pertandingan pekan ke-12 kompetisi Liga 1 2021/2022, yang akan mempertemukan Persib Bandung dan Persija Jakarta di Stadion Manahan Solo, Sabtu (20/11/21).

Pertandingan perdana seri ketiga kompetisi Liga 1 2021/2022, dipastikan akan berlangsung ketat dan menarik. Pasalnya, sejumlah catatan pertemuan kedua kesebelasan membuat laga ini menjadi sangat bergengsi.

Sehingga, pertemuan Persib menghadap Persija ini, selalu dinantikan oleh pecinta sepak bola Indonesia khususnya supporter kedua kesebelasan. Bahkan, menjelang pertandingan kedua supporter meminta tim kebanggaannya untuk bisa meraih kemenangan.

Persib bertekad untuk meraih poin penuh, pasalnya selain untuk mempertahankan tren positif tidak terkalahkan di kompetisi Liga 1 2021/2022, skuat Maung Bandung juga ini menambah catatan kemenangan atas Macan Kemayoran.

Selain itu, penampilan dan kepercayaan diri tim kebanggaan Bobotoh saat ini sedang meningkat. Pasalnya, di seri kedua kompetisi Liga 1 2021/2022 skuat Maung Bandung berhasil menyapu bersih seluruh pertandingan dengan kemenangan dan saat ini berada di papan atas klasemen.

Persija sendiri pada pertemuan terkahir dengan Persib di final turnamen pramusim Piala Menpora 2021, berhasil menaklukkan skuat Maung Bandung dalam dua leg dan berhasil keluar sebagai juara.

Meski begitu, di kompetisi Liga 1 2021/2022 penampilan Persija masih belum maksimal dan saat ini salah satu pemain yang tampil di Piala Menpora, Marc Klok, bergabung dengan Persib.

Pada seri kedua kompetisi Liga 1, skuat Macan Kemayoran hanya mampu meraih satu kemenangan, dua kali imbang dan dua kekalahan. Hasil tersebut, membuat Persija berada di papan tengah klasemen.

Menjelang seri ketiga ini, Persija pasti sudah memperbaiki diri, sehingga pertandingan pekan ke-12 kompetisi Liga 1 2021/2022 diprediksi bakal berlangsung ketat dan menarik. Apakah Persib mampu melanjutkan tren positif belum terkalahkan di kompetisi, atau Macan Kemayoran bisa bangkit dan menjadi tim pertama yang mampu menaklukkan skuat Maung Bandung.