Liga Indonesia

Liga 1: Duo Brasil Mendadak Absen Saat Lawan PSS Sleman, Pelatih Arema FC Bungkam

Jumat, 14 Januari 2022 02:48 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Yosef Bayu Anangga
© MO Arema FC
Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida, bungkam soal absennya Fabiano Beltrame dan Adilson Maringa saat hadapi PSS Sleman di Liga 1. Copyright: © MO Arema FC
Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida, bungkam soal absennya Fabiano Beltrame dan Adilson Maringa saat hadapi PSS Sleman di Liga 1.

INDOSPORT.COM – Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida, bungkam soal absennya Fabiano Beltrame dan Adilson Maringa saat hadapi PSS Sleman di Liga 1.  

Arema FC secara mendadak menghapus dua pemain berdarah Brasil, jelang laga kontra PSS Sleman pada lanjutan pekan ke-19 Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Kamis (13/01/21).

Keduanya adalah Fabiano Beltrame, bek Brasil yang naturalisasi dan Adilson Maringa. Padahal, kedua pemain tampak ikut menjalani Official Training satu hari jelang laga. 

Namun, nama Fabiano dan Maringa tiba-tiba menghilang dari daftar susunan pemain. Tak pelak, situasi ini menimbulkan pertanyaan besar.

"Saya tidak bisa memberi komentar terhadap pemain yang tidak tampil di lapangan," ucap Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida saat ditanya perihal absennya Fabiano dan Maringa.

"Jadi, saya datang ke konferensi pers untuk menilai jalannya pertandingan. Bukan untuk membahas peman yang tidak bermain," sambung dia.