Liga Indonesia

Liga 1: Sembuh dari Covid-19, Riko Simanjuntak Bisa Main Lawan Arema FC

Jumat, 4 Februari 2022 18:35 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim
© Khairul Imam/Persija
Gelandang sayap Persija Jakarta, Riko Simanjuntak sudah sembuh dari covid-19 dan bisa bermain saat melawan Arema FC di Liga 1. Copyright: © Khairul Imam/Persija
Gelandang sayap Persija Jakarta, Riko Simanjuntak sudah sembuh dari covid-19 dan bisa bermain saat melawan Arema FC di Liga 1.

INDOSPORT.COM - Gelandang sayap Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, sudah sembuh dari covid-19. Dia telah pulih 100 persen dan bisa bermain saat lawan Arema FC dalam laga pekan ke-22 Liga 1 2021-2022, Sabtu (5/2/22). 

Tes swab Riko pada Rabu (2/2/22) menunjukkan hasil negatif. Alhasil, dia sudah kembali ke tim dan berlatih bersama rekannya yang lain.

Sebelumnya Riko harus absen di laga kontra Persita dan Persiraja. Dalam dua laga itu, Persija meraih satu kemenangan dan satu kekalahan.

"Saya bersyukur akhirnya bisa pulih dari covid-19. Saat ini saya akan fokus mempersiapkan diri untuk membantu tim di laga selanjutnya," tutur Riko Simanjuntak dalam rilis klub.

“Saya pun mendoakan teman-teman yang sedang terpapar covid-19 agar bisa lekas pulih dan bisa segera bergabung dengan tim. Semoga penularan Covid-19, khususnya di Liga 1 bisa ditekan sehingga tak ada kasus baru lagi. Tetap semangat," lanjutnya.