Liga Indonesia

Kumpas Tuntas Head to Head Persija vs Persib: Siapa Unggul?

Senin, 28 Februari 2022 21:46 WIB
Editor: Juni Adi
© persija
Marc Klok berusaha keras untuk merebut bola dari Braif Fatari Copyright: © persija
Marc Klok berusaha keras untuk merebut bola dari Braif Fatari
Head to Head

Jika melihat dari catatan pertemuan kedua tim dalam tiga pertemuan terakhir di ajang Piala Menpora dan satu pertandingan di putaran pertama Liga 1 musim ini, Persija lebih unggul dari Persib.

Pada Piala Menpora 2021 lalu, Persib dan Persija bertanding dalam dua leg. Leg pertama Persija menang 2-0, dan leg kedua menang 2-1.

Sementara di putaran pertama Liga 1, Persija menang 1-0. Gol tunggal Macan Kemayoran dicetak oleh Marko Simic menit ke-45+1 kala itu.

Akan tetapi jika kita hanya melihat catatan pertamua di kompetisi Liga 1 sejak 2017, Persib dan Persija beda tipis.

Persib main seri dua kali dengan Persija dari total tujuh pertemuan di Liga 1 sejak 2017. Persija menang tiga kali, sisanya Persib Bandung menang.

Berikut Head to Head Persija vs Persib:

20/11/2021: Persib Bandung 0–1 Persija Jakarta

25/04/2021: Persib Bandung 1–2 Persija Jakarta, Piala Menpora 2021

22/04/2021: Persija Jakarta 2–0 Persib Bandung, Piala Menpora 2021

28/10/2019: Persib Bandung 2–0 Persija Jakarta

10/07/2019: Persija Jakarta 1–1 Persib Bandung