Liga Indonesia

Liga 1: Duet di Persib Belum Terwujud, Beckham Dukung Gian Zola Gabung Arema FC

Selasa, 19 April 2022 11:25 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Indra Citra Sena
© Arif Rahman/INDOSPORT
Beckham terpilih sebagai Favorite young player Beckham Putra Nugraha, pada Persib Award 2021-2022 di Paberik Badjoe Factory Outlet, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung, Rabu (13/4/22). Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Beckham terpilih sebagai Favorite young player Beckham Putra Nugraha, pada Persib Award 2021-2022 di Paberik Badjoe Factory Outlet, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung, Rabu (13/4/22).

INDOSPORT.COM - Keinginan Beckham Putra Nugraha untuk berduet dengan sang kakak, Gian Zola, di Persib Bandung belum bisa terwujud di Liga 1 2022-2023.

Pasalnya, musim depan Beckham dan Gian Zola akan berada di tim yang berbeda. Beckham tetap memperkuat Persib, sedangkan sang kakak akan bermain untuk Arema FC.

Sebelumnya, pada kompetisi Liga 1 2021-2022, Beckham juga tidak dapat berduet dengan sang kakak, lantaran Gian Zola dipinjamkan ke Persela Lamongan.

Meski begitu, sebagai adik Beckham tentu akan mendukung pilihan atau keputusan yang diambil oleh Gian Zola. Karena, hal itu demi kebaikan dan perkembangan karier sepak bola.

"Ya di mana pun Zola berada, pasti Beckham dukung yang terbaik karena itu buat karier Zola juga," ungkap Beckham Putra Nugraha kepada awak media di Bandung.

Pengguna nomor punggung 7 ini menambahkan, persaingan di lini tengah Persib Bandung memang terbilang sangat ketat.

Sehingga, salah satu di antara mereka harus hengkang supaya karier Beckham dan Zola bisa sama-sama berkembang, meskipun di tim berbeda.

Gian Zola pun sempat memberikan tawaran kepada Beckham, apakah akan tetap bertahan di Persib atau hengkang. Jika bertahan di Bandung, ia yang pergi, begitu pula sebaliknya.

Akhirnya, Gian Zola lah yang memutuskan untuk meninggalkan skuat Maung Bandung dan bergabung dengan Arema FC untuk persiapan menyambut Liga 1 musim depan.

"Karena di sini persaingan juga. Lebih baik satu saja mengalah. Zola juga sempet ngomong. Zola nu pergi atau Beckham nu pergi, lebih baik salah satunya di Bandung," jelas Beckham Putra Nugraha.