Liga Indonesia

Eksklusif: Fabio Lopez, Eks AS Roma yang Terpesona dengan Fanatisme Suporter Indonesia

Minggu, 8 Mei 2022 08:45 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© instagram.com/fabiolopezofficial/
Cerita Fabio Lopez, salah satu mantan pelatih dan manajer klub junior Liga Italia, AS Roma, yang sangat terpesona bahkan jatuh cinta dengan fanatisme suporter Indonesia. Copyright: © instagram.com/fabiolopezofficial/
Cerita Fabio Lopez, salah satu mantan pelatih dan manajer klub junior Liga Italia, AS Roma, yang sangat terpesona bahkan jatuh cinta dengan fanatisme suporter Indonesia.

INDOSPORT.COM – Mendengar cerita Fabio Lopez, salah satu mantan pelatih dan manajer klub junior Liga Italia, AS Roma, yang sangat terpesona bahkan jatuh cinta dengan fanatisme suporter Indonesia.

Bagi pecinta sepak bola Tanah Air, nama Fabio Lopez sejatinya sudah cukup familiar didengar terutama buat fans PSMS Medan dan Borneo FC yang sempat merasakan service tangan dinginnya.

Sebagai informasi, Fabio Lopez merupakan juru latih kelahiran Italia yang punya rekam jejak cukup mentereng di kompetisi Eropa.

Selain memiliki lisensi kepelatihan UEFA Pro, pria kelahiran Roma 1973 ini juga sempat dipercaya sebagai pelatih kiper tim junior AS Roma pada musim 1996/97 hingga 2000/01.

Tiga musim menjadi pelatih kiper, Fabio Lopez mendapat tantangan baru bersama AS Roma yakni sebagai manajer utama AS Roma junior dari musim 2000/01 sampai 2003/04.

Cukup gemilang di klub asal kota kelahirannya, Fabio Lopez sempat bekerja dengan dua tim besar Liga Italia yakni Fiorentina serta Atalanta sebagai talent scout.

Di tahun 2007, Fabio Lopez akhirnya resmi menekuni dunia kepelatihan dan mulai menjelajah ke berbagai negara untuk menukangi beberapa tim.

Saat masih di benua Eropa, Fabio Lopez pernah melatih kasta teratas Liga Lithuania bersama FK Banga Gargzdai pada tahun 2007 dan FK Siauliai setahun berselang.

Malang melintang di Eropa, Fabio Lopez mencoba peruntungan di benua Asia dan berhasil membesut sejumlah tim mulai dari Sabah FA (Malaysia), B.G Sports Club (Maladewa), Al-Orouba SC (Oman) serta dua tim asal Indonesia yakni PSMS Medan dan Borneo FC.

Menariknya, dari sekian banyak klub dan negara yang pernah ia datangi untuk dilatih, Indonesia jadi salah satu tempat yang mampu membuatnya takjub hingga jatuh hati.