Liga Indonesia

Pelatih Bongkar Alasan Arema FC Gagal Penuhi Target Kemenangan vs PSM di Piala Presiden

Minggu, 12 Juni 2022 13:25 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Yosef Bayu Anangga
© (Ian Setiawan/INDOSPORT)
Johan Farizi (Arema FC) berusaha lepas dari kawalan pemain PSM di laga laga Piala Presiden (Ian Setiawan/INDOSPORT) Copyright: © (Ian Setiawan/INDOSPORT)
Johan Farizi (Arema FC) berusaha lepas dari kawalan pemain PSM di laga laga Piala Presiden (Ian Setiawan/INDOSPORT)
Sikap Sportif

Tak pelak, kekalahan 0-1 dari PSM begitu mngecewakan Skuat Arema FC. Terlebih, laga pertama Johan Ahmat Farizi dkk dihadiri oleh lebih dari 18 ribu Aremania.

"Tapi pemain kami sudah berusaha keras untuk menang, meski tidak tercapai," beber Eduardo Almeida.

Kendati demikian, pelatih asal Portugal itu tetap bersikap sportif dengan mengakui kekalahan timnya.

"Selamat kepada mereka (PSM) atas kemenangan ini. Dan selamat juga untuk pemain kami yang tampil maksimal," tutup dia.

Kekalahan ini membuat Arema FC menghuni dasar klasemen Grup D, sementara PSM sebagai pemuncak dengan 3 poin.